Suara.com - Mobile Legends memiliki berbagai macam hero dengan kekuatan yang berbeda-beda. Saat bermain di mode rank, pemain tentu membutuhkan hero Mobile Legends paling ditakuti dan berbahaya agar dapat melawan musuh dengan mudah.
Hero berbahaya ini memiliki alasan tertentu mengapa mereka ditakuti di Mobile Legends. Jika pemain membutuhkan rekomendasi hero Mobile Legends yang paling ditakuti di meta, berikut ini daftarnya:
1. Natalia
Natalia merupakan salah satu hero tertua di Mobile Legends yang telah menerima banyak penyesuaian.
Meski begitu, Natalia termasuk hero paling ditakuti karena Assassin ini memiliki kemampuan unik yang membuatnya tidak terlihat di seluruh peta.
Walau begitu, ia lemah saat berhadapan dengan hero yang memiliki kemampuan AoE besar. Tetapi jika musuh tidak bisa menggunakan hero lawan dengan baik, maka Natalia masih bisa unggul dengan mudah.

2. Esmeralda
Hero Mage yang satu ini ditakuti banyak pemain dalam mode peringkat.
Itu disebabkan oleh kemampuan Frostmoon Shield miliknya yang memberikan cara mengubah perisai musuh menjadi miliknya.
Baca Juga: 5 Hero Termahal di Mobile Legends
Ini bersinergi dengan pasifnya, yaitu Starmoon Casket yang memungkinkan Esmeralda mengubah perisainya menjadi HP.