Skill Ultimate Barats menghasilkan peningkatan mobilitas dengan baik, juga memberikan efek crowd control bertipe stun selama satu detik ke lawan.
Salah satu unsur penting bagi Barats adalah stack. Hero Mobile Legends ini wajib mengumpulkan stack setinggi mungkin dari serangan kepada lawan.
Stack bisa didapatkan dengan serangan kepada minion, monster hingga lawan. Semakin tinggi stack, semakin besar buff yang didapatkan hero Mobile Legends.
Selain stack, Barats juga bisa menjadi momok bagi hero core lawan alias hero paling berpengaruh di tim lawan. Barats bisa dijadikan ujung tombak yang mengincar core lawan.
Hal ini karena Barats memiliki tingkat pertahanan tebal, belum lagi buff yang didapatkannya meningkatkan total HP miliknya.
Itulah bagaimana cara pakai Barats untuk push rank di Mobile Legends. Manfaatkan baik-baik, mumpung sedang jadi hero OP di META Mobile Legends.