Suara.com - Redmi Watch 4 debut pertama kali di China pada November 2023 lalu. Smartwatch terbaru Redmi tersebut kini meluncur ke pasar global meski tanpa HyperOS.
Sama seperti di China, harga Redmi Watch 4 cukup terjangkau di pasar global. Sebagai pengingat, Redmi Watch 4 meluncur di China bersama dengan Redmi K70 series dan Redmi Buds 5 Pro.
Dua perangkat seperti Redmi Watch 4 dan Redmi Buds 5 Pro sudah diumumkan di pasar internasional pada pertengahan Januari 2024. Redmi K70 juga bakal ke luar China dengan menggunakan nama lain. Bocoran yang beredar mengklaim bahwa Redmi K70 series akan menjadi beberapa varian di pasar global termasuk POCO X6 Pro dan POCO F6 5G.
Rincian Spesifikasi Redmi Watch 4
Saat meluncur di China, Redmi Watch 4 menjalankan sistem operasi HyperOS anyar milik Xiaomi. Meski begitu, perilisan secara global justru tak menyertakan software terbaru Xiaomi.
Redmi Watch 4 masih akan menggunakan Proprietary OS seperti generasi sebelumnya. Smartwatch ini dilengkapi dengan sensor akselerasi, gyro, geomagnetik, cahaya sekitar, sensor detak jantung dan fitur SpO2.

Dikutip dari Gadget360, perangkat mempunyai lebih dari 150 mode olahraga yang sudah diinstal sebelumnya. Produk wearable ini juga memiliki pelatih suara yang dapat digunakan pemakainya untuk berlatih sehari-hari. Redmi Watch 4 mengemas baterai 470 mAh.
Dengan kapasitas baterai sebesar itu, perusahaan mengklaim bahwa Redmi Watch 4 dapat bertahan hingga 20 hari pada mode biasa dan hingga 10 hari dengan fitur Always-On Display.
Jam tangan pintar ini hadir dengan ketahanan air 5 ATM. Perangkat juga mendukung konektivitas GPS, Galileo, Glonass, Beidou, QZSS, Bluetooth 5.3 dan NFC.
Baca Juga: Daftar Harga Redmi Note 13 5G di Pasar Global, Mulai Rp 3 Jutaan
Smartwatch turut mengusung layar AMOLED 1,97 inci beresolusi 390 x 450 piksel dengan kecerahan puncak hingga 450 nits.