13 HP Oppo Ini Bakal Terima ColorOS 14

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 16 Januari 2024 | 07:41 WIB
13 HP Oppo Ini Bakal Terima ColorOS 14
ColorOS 14. [Oppo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peluncuran global ColorOS 14 dimulai pada perangkat Oppo pada kuartal terakhir 2023 dan lebih dari 20 perangkat telah ditingkatkan.

Di Indonesia, Oppo Reno11 Series yang diluncurkan secara resmi minggu lalu menjadi perangkat untuk debut ColorOS 14.

Mengomentari peluncuran tersebut, Chief Marketing Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen menyambut baik hal ini.

"Keunggulan Reno11 Series sebagai smartphone dengan Ultra-Clear Portrait Camera System dan fitur-fitur fantastik lainnya, berpadu dengan pengalaman lancar menggunakannya berkat sistem operasi cerdas ColorOS 14, menggarisbawahi komitmen kami untuk menghadirkan teknologi yang intuitif, efisien dalam mendukung aktivitas pengguna sehari-hari dan kreativitas mereka dalam berkarya,” bebernya.

Baca Juga: Oppo Resmi Hadirkan ColorOS 14, Ini Fiturnya

Pada kuartal pertama tahun 2024, akan lebih banyak lagi perangkat Oppo yang diperbarui dengan ColorOS 14 ini.

Perangkat yang akan diperbaharui:

Oppo Reno11. [Oppo]
Oppo Reno11. [Oppo]

Versi beta:

  • Oppo Reno8 Z 5G
  • Oppo F21s Pro 5G
  • Oppo A79 5G
  • Oppo A78
  • Oppo A59 5G
  • Oppo Pad Neo

Versi resmi:

  • Oppo Find N3
  • Oppo Find N3 Flip
  • Oppo K10 5G
  • Oppo A77 5G
  • Oppo A58
  • Oppo A38
  • Oppo A18

Oppo resmi meluncurkan ColorOS 14 Versi Global.

Baca Juga: Bocoran Oppo Watch 4 Ini Fitur dan Harganya

Sebagai salah satu sistem operasi pertama yang berbasis Android 14, ColorOS 14 memperkenalkan Desain Aquamorphic yang dioptimalkan.

Selain itu, fitur cerdas bertenaga AI untuk meningkatkan efisiensi, peningkatan teknologi untuk menawarkan performa yang sangat mulus, dan mudah digunakan untuk keselamatan dan perlindungan privasi.

Sejak peluncuran ColorOS pada 2013, saat ini ColorOS memiliki lebih dari 600 juta pengguna aktif bulanan di seluruh dunia, meningkatkan kehidupan pengguna global melalui pengalaman yang lebih cerdas dan lancar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI