Cara Menghapus Riwayat Pencarian Instagram

Selasa, 02 Januari 2024 | 12:38 WIB
Cara Menghapus Riwayat Pencarian Instagram
Ilustrasi Instagram (Unsplash/Alexander Shatov)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap kali pengguna mencari sesuatu di Instagram, kata pencarian itu dicatat di akun pengguna. Pencarian sebelumnya dapat dilihat di bawah kotak pencarian.

Untuk alasan apa pun, pengguna dapat menghapus riwayat pencarian di Instagram. Berikut ini cara cepat menghapus riwayat pencarian di Instagram:

1. Cara menghapus riwayat pencarian Instagram di aplikasi seluler

  • Klik ikon pencarian di bagian bawah layar.
  • Ketuk di dalam kotak pencarian. Ini akan membuat pencarian terbaru muncul di bawahnya. Pilih See All.
  • Di layar berikutnya, ketuk Clear All.
  • Pengguna akan diminta untuk mengonfirmasi bahwa pengguna ingin menghapus riwayat pencarian.
  • Pilih Clear All untuk mengonfirmasi atau opsi Not now jika pengguna berubah pikiran.
Ilustrasi Instagram. [John091/Pixabay]
Ilustrasi Instagram. [John091/Pixabay]

2. Cara menghapus riwayat pencarian Instagram di situs web desktop

Baca Juga: Cara Mendapatkan Centang Biru di Threads Instagram

  • Kunjungi situs web Instagram.
  • Pilih Search di sisi kiri layar. Di bawah kotak pencarian akan ada daftar pencarian terbaru.
  • Pengguna dapat menghapusnya satu per satu dengan mengeklik tanda silang (X) di sebelahnya atau mengklik Clear All.
  • Pengguna perlu mengonfirmasi bahwa pengguna ingin istilah pencarian dihapus. Pilih Clear All untuk menyelesaikan proses.

Itulah cara mudah untuk menghapus riwayat pencarian di Instagram.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI