Edisi Khusus Xiaomi 14 Series Resmi Meluncur

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 29 Desember 2023 | 10:01 WIB
Edisi Khusus Xiaomi 14 Series Resmi Meluncur
Xiaomi 14 Pro edisi terbatas. [X/@rquandt]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi meluncurkan mobil listrik pertamanya yang diberi nama SUV 7.

Bersamaan dengan itu, merek tersebut juga mengumumkan varian warna khusus edisi terbatas dari smartphone andalan Xiaomi 14 dan Xiaomi Watch S3.

Edisi terbatas pada kedua perangkat tersebut disesuaikan dengan Xiaomi SUV 7, sebagaimana melansir laman Gizmochina, Jumat (29/12/2023).

Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Pro sama-sama diumumkan dalam pilihan warna Putih, Hitam, dan Hijau.

Untuk menyamai varian warna Xiaomi SUV 7, kedua smartphone andalan tersebut kini hadir dalam nuansa Gulf Blue dan Olive Green.

Perlu diperhatikan bahwa rona Hijau Zaitun memiliki corak yang sedikit berbeda dari pilihan warna Hijau standar yang diumumkan saat peluncuran.

Duo Xiaomi 14 memiliki bingkai tengah logam tinggi berwarna hitam dan panel belakang kaca.

Varian warna edisi terbatas pada Xiaomi 14 dan 14 Pro hanya tersedia dengan konfigurasi penyimpanan dan RAM 16GB + 1TB kelas atas.

Ini membawa label harga yang sama dengan edisi standarnya yaitu masing-masing 4.999 Yuan atau sekitar Rp10,95 juta dan 5.999 atau senilai Rp13,14 juta.

Baca Juga: Berapa Jumlah Orang yang Dapat Pembaruan HyperOS?

Sedangkan Xiaomi Watch S3 limited edition hanya ditawarkan dalam versi eSIM.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI