Tecno juga mengumumkan fitur yang belum pernah ada di kelas entry level, yaitu Ambient Flash Selfie (3 Light Mode) disertai kamera selfie 32MP.
Fitur ini tidak hanya memungkinkan penggunanya mengambil foto di tempat gelap, akan tetapi juga memberikan opsi cahaya seperti susana yang dingin, natural dan juga hangat, sehingga membuat hasil foto selfie semakin ideal sesuai dengan suasana yang diinginkan.
Seluruh varian Tecno Spark 20 Series juga telah didukung dengan fitur NFC yang siap memudahkan kebutuhan para pengguna yang hendak melakukan pengisian ulang pada uang elektronik dimanapun berada.
Sementara itu, untuk harga Tecno Spark 20 akan dibanderol di bawah harga Rp1,8 Juta.
Tecno Spark 20C akan dibanderol dengan harga promo hanya Rp999.000 rupiah pada 3 Januari 2024 eksklusif di toko online resmi TECNO di Shopee.
![Tecno Spark 20. [Tecno]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/12/27/75696-tecno-spark-20.jpg)
Informasi harga serta spesfikasi selengkapnya akan diumumkan kembali pada saat tanggal peluncuran resminya pada 3 Januari mendatang.