Suara.com - Mobile Legends memiliki beragam jenis hero yang bisa digunakan. Masing-masing hero Mobile Legends umumnya dibekali dengan kemampuan dan peran yang berbeda-beda, salah satunya adalah Fighter.
Hero Fighter bertugas untuk mengganggu tim lawan dalam arena pertempuran. Umumnya, hero ini harus memancing musuh hingga dihabisi oleh Tank atau Mage.
Hero Fighter biasanya didominasi dengan burst yang solid namun memiliki pertahanan yang kuat. Selain itu, hero Fighter tidak hanya bisa digunakan di EXP Lane tetapi juga bisa dimainkan sebagai Jungler atau Roam. Berikut ini lima hero Fighter paling kuat di Mobile Legends:

1. Chou
Salah satu hero Fighter terbaik dan terkuat yang bisa digunakan adalah Chou. Hero serbaguna ini sangat krusial meski keterampilan The Way of Dragon miliknya hanya bisa digunakan untuk satu musuh.
Chou dapat digunakan sebagai EXP Laner dan Raomer. Oleh karena itu, pemain bisa mengaturnya dengan baik. Hero Fighter ini juga memiliki skill lengkap, mulai dari kemampuan untuk melarikan diri, CC, mobilitas, hingga imunitas.

2. Lapu-Lapu
Jika pemain ingin menargetkan Marksman dan Assassin, maka pemain bisa menggunakan Lapu-Lapu untuk mengalahkan jenis hero tersebut.
Lapu-Lapu mempunyai banyak keuntungan bagi tim karena memiliki serangan yang masif, pertahanan yang kuat, imunitas, dan mobilitas yang tinggi.
Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Paling Savage, Auto Kill Berulang Kali
Lapu-Lapu bisa menjadi Fighter yang tak terkalahkan ketika skill Ultimate miliknya digunakan karena memberikan true damage yang cukup mematikan kepada hero lawan, terutama dengan HP yang rendah.