Cara Main Fortnite di iPhone, Lengkap dengan Panduan Download

Kamis, 14 Desember 2023 | 08:57 WIB
Cara Main Fortnite di iPhone, Lengkap dengan Panduan Download
Ilustrasi main game Fortnite di iPhone. [Joshua Hoehne/Unsplash]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fortnite merupakan raja game untuk iPhone hingga 2022. Namun, saat perselisihan hukum antara Epic Games dan Apple berkembang menjadi kasus pengadilan, Fortnite dihapus dari daftar dan tidak tersedia untuk diunduh di iPhone.

Hal itu tentu membuat pemain Fortnite di iPhone kecewa. Tetapi, pemain memiliki metode alternatif lain untuk bisa memainkan game battle royale tersebut.

Cara memainkan Fortnite di iOS

Karena pemain tidak bisa mengunduh Fortnite di toko aplikasi iOS, maka pemain memerlukan usaha lebih untuk bisa memainkannya. Ada beberapa cara untuk memainkan Fortnite di platform iOS.

Baca Juga: Cara Membuat Tampilan HP Android Terlihat Seperti iPhone

Namun, perlu diingat bahwa metode ini memanfaatkan streaming cloud, artinya pengalaman pemain dengan kelambatan atau pemutusan koneksi akan bergantung pada kecepatan internet dan kualitas koneksi.

Berikut ini cara untuk main Fortnite di iPhone:

1. XCloud

Microsoft memiliki layanan cloud gaming Xbox yang tidak hanya gratis, tetapi juga berfungsi di hampir semua browser web.

2. Amazon Luna

Baca Juga: Bisakah Mengisi Daya iPhone 15 dengan Kabel HP Android?

Metode ini tidak gratis dan mengharuskan pemain memiliki akun Luna+ atau Amazon Prime. Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

Ilustrasi Fortnite. [Joshua Hoehne/Unsplash]
Ilustrasi main Fortnite di iPhone. [Joshua Hoehne/Unsplash]

3. GeForce Now

Layanan streaming yang dapat pemain andalkan untuk memainkan Fortnite di iPhone adalah GeForce Now dari Nvidia.

Tidak seperti Luna, layanan ini memungkinkan pemain melakukan streaming game gratis seperti Fortnite tanpa berlangganan layanannya, tetapi membatasi pemain ingga satu jam dalam satu waktu.

Oleh karena itu, jika pemain berencana untuk bermain sepanjang hari, maka pemain harus meningkatkan ke langganan Premium.

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memainkan Fortnite di iPhone.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI