Ada permasalahan seperti penurunan kualitas gambar modul kamera, penurunan kecerahan, serta terjadinya ghost dan flare.
“Saat kecerahan turun hingga 20 persen dari tingkat yang ada, diperlukan sistem optik struktural baru yang mengkompensasi kecerahan atau mendukung peningkatan resolusi dan pencahayaan terlepas dari posisi kamera,” jelasnya.
Selain itu, LG Innotek mengatakan, dengan menerapkan lensa bentuk bebas, ketebalan lensa periferal dapat dikontrol.
Sehingga mengurangi aberasi pada sistem optik dan modul optik (fenomena di mana gambar menjadi kabur karena bentuk lensa dll).
Teknologi ini juga meningkatkan rasio cahaya di sekitar sistem optik dan modul optik.
![Tampilan iPhone 14 Pro di situs Apple Indonesia [Apple.com/id]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/10/01/34517-tampilan-iphone-14-pro-di-situs-apple-indonesia.jpg)
“Kualitas gambar di area tersebut dapat ditingkatkan,” jelasnya.
Apple dilaporkan menerima sampel UDC dari pemasoknya tetapi menganggapnya tidak memuaskan.
Ross Young yang menjabat sebagai CEO Display Supply Chain Consultants (DSCC) menyarankan bahwa Apple diperkirakan akan melakukan transisi ke sensor UD Face ID pada iPhone seri Pro pada tahun 2025.
Sementara iPhone layar penuh pertama dengan kamera UD dan Face ID akan dirilis, kabarnya akan diluncurkan pada 2027.
Baca Juga: Cara Tanda Tangan Dokumen di iPhone