Suara.com - Pertandingan final UniPin Ladies Series Southeast Asia Championship 2023 telah berakhir pada Minggu (3/12) malam dan dimenangkan Bigetron Era.
Mereka berhasil menaklukkan GPX Basreng dengan skor 3-1.
Selain berhasil mempertahankan gelar juara ULS SEA Championship, Bigetron Era juga mencetak rekor kemenangan beruntun ke-25 di seluruh turnamen MLBB ladies Asia Tenggara melalui turnamen ini.
Sejak 27 November lalu, turnamen UniPin Ladies Series SEA Championship 2023 yang digagas oleh UniPin.
Selain Bigetron Era yang kokoh di posisi nomor satu, ada pula GPX Basreng di posisi kedua dan RRQ Mika di posisi ketiga.
Bigetron Era yang sejak awal langsung mendominasi rangkaian turnamen, mengamankan slot final setelah mengalahkan GPX Basreng di babak final upper bracket, Sabtu (2/12).
Rupanya, GPX Basreng yang terlempar ke lower bracket menunjukkan determinasi untuk menantang Bigetron Era lewat kesempatan balas dendam di grand final.
GPX Basreng menghabiskan RRQ Mika secara cepat dengan skor akhir 2-0 pada pertandingan final lower bracket.
Meskipun begitu, ternyata pembalasan dendam GPX Basreng belum tercapai karena mereka harus tunduk 3-1 di hadapan Bigetron Era.
Baca Juga: Buru Kode Unik Berhadiah Ratusan Juta Voucher UniPin dan Jutaan Diamond MLBB
Dengan total hadiah senilai lebih dari Rp30 juta, turnamen UniPin Ladies Series SEA Championship sukses menarik animo masyarakat sekaligus menjadi bukti bahwa skena ladies masih diminati.