Suara.com - Hari pertama turnamen internasional Mobile Legends: Bang-Bang atau yang dikenal sebagai M5 World Championship sukses digelar pada Sabtu (2/12/2023) kemarin.
Pertandingan hari itu menampilkan dua tim asal Indonesia, Geek Fam ID dan Onic Esports. Sayang keduanya tidak bernasib sama.
Geek FAM ID yang baru pertama kali tampil di turnamen internasional itu harus kalah 2-0 dari HomeBois (HB), tim asal Malaysia.
Untungnya nasib Geek Fam tidak dialami Onic. Tim Landak Kuning ini berhasil mengalahkan Bigetron Sons (BTR) asal Brazil dengan skor 2-0.
Baca Juga: 6 Item Build Estes Roam Terbaik 2023, Auto Jadi Support Mobile Legends Merepotkan
Berikut rangkuman hasil M5 World Championship Mobile Legends hari pertama, Sabtu 2 Desember 2023, dikutip dari situs resmi M5, Minggu (3/12/2023).
Hasil M5 Mobile Legends hari pertama:
- AP Bren (PH) vs Burmese Ghouls (MYA) = 2-0
- Fire Flux Esports (TR) vs Team SMG = 2-0
- Geek Fam (ID) vs Home Bois (MY) = 0-2
- ONIC Esports (ID) vs Bigetron SONNS (BR) = 2-0
Hasil ini membuat Onic Esports bertengger di posisi puncak klasemen sementara Grup A. Sementara Geek FAM ID harus ada di posisi kedua klasemen sementara Grup D.
Onic Esports dan Geek Fam memang tidak satu grup. Keduanya mewakili Indonesia karena sukses menjadi juara dan runner up di MPL ID Season 12 beberapa waktu lalu.
Geek Fam ID akan melanjutkan pertandingan di hari ketiga pada Senin, 4 Desember 2023 besok. Sementara laga kedua Onic digelar pada Selasa, 5 Desember 2023.
Baca Juga: 6 Item Build Valir Tersakit 2023 di Mobile Legends, Musuh Auto Terpanggang