Cara Tanda Tangan di iPhone, Bisa Digunakan untuk Semua Dokumen Penting

Amelia Prisilia Suara.Com
Kamis, 30 November 2023 | 16:04 WIB
Cara Tanda Tangan di iPhone, Bisa Digunakan untuk Semua Dokumen Penting
Ilustrasi tanda tangan seseorang (Unsplash/Docusign)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Untuk kebutuhan penting, beberapa dokumen membutuhkan tanda tangan digital. Memudahkan kamu dalam berbagai kesempatan, berikut cara tanda tangan di iPhone.

Perkembangan dunia digital saat ini membuat kebutuhan akan tanda tangan elektronik juga semakin meningkat. Memudahkan kamu, saat ini sejumlah perangkat memungkinkan penggunanya untuk membuat tanda tangan digital dengan mudah.

Tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan, kini Apple memberikan kemudahan untuk penggunanya saat membuat tanda tangan digital di perangkat tersebut. Bisa digunakan di berbagai dokumen penting, berikut cara tanda tangan di iPhone.

Cara tanda tangan di iPhone

Baca Juga: Apa Itu iPhone HDC? Definisi dan Ciri-cirinya, Jangan sampai Salah Beli

  1. Buka aplikasi 'Pesan' atau 'Mail' di iPhone
  2. Ketuk area teks atau gambar untuk menambahkan tanda tangan
  3. Pilih 'Markup' untuk membuat tanda tangan
  4. Ketuk ikon (+) lalu pilih menu 'Tambahkan tanda tangan'
  5. Tanda tangan di lembar yang sudah tersedia
  6. Simpan tanda tangan dengan memilih 'Selesai' atau 'Simpan

Cara tanda tangan di iPhone menggunakan fitur Markup

  1. Buka foto di aplikasi 'Photo' atau 'Foto'
  2. Ketuk ikon edit
  3. Masuk ke 'Markup
  4. Pilih ikon tanda tangan dengan memilih ikon plus (+)
  5. Tambahkan tanda tangan
  6. Simpan hasil dengan memilih 'Selesai' atau 'Simpan'

Memudahkan penggunanya tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan, itu tadi ulasan mengenai cara tanda tangan di iPhone yang bisa kamu gunakan di berbagai dokumen penting.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI