Cara Klaim Garansi HP Xiaomi, Bisa Tukar ke Ponsel Baru Gratis!

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 28 November 2023 | 16:41 WIB
Cara Klaim Garansi HP Xiaomi, Bisa Tukar ke Ponsel Baru Gratis!
Layanan service center Xiaomi yang beralamat di Jalan MT Haryono Nomor 976 A (dekat Java Supermall), Semarang, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023). [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi Indonesia memiliki layanan purna jual atau after sales pada pelanggannya di Indonesia. Salah satu yang menarik di garansi Xiaomi yaitu jaminan HP gratis.

ASP Operation Support Xiaomi Service Center di Semarang, Ramadana Saleh mengatakan kalau konsumen bisa mendapatkan garansi berupa HP baru Xiaomi secara gratis lewat dua layanan.

Cara klaim garansi HP Xiaomi ini mencakup dua layanan. Pertama adalah kerusakan setelah pembelian. Lalu kedua yakni servis yang tidak bisa diselesaikan dalam waktu lebih dari 10 hari kerja.

"Untuk yang pertama, kerusakan setelah pembelian selama 15 hari, itu akan langsung dapat pergantian unit (HP Xiaomi) baru," kata Ramadana di layanan Xiaomi Service Center di Semarang, Selasa (28/11/2023).

Syarat mendapatkan HP baru ini yakni ponsel Xiaomi lama yang dimilii konsumen ada kerusakan di fungsi produk. Misalnya, perangkat itu ada masalah seperti LCD bergaris atau kamera bergaris.

Nah penggantian unit baru itu tidak akan berlaku apabila ada kerusakan dari sisi pengguna. Dicontohkan Ramadana, kerusakan itu meliputi terkena air hingga jatuh.

"Itu tidak ter-cover dalam garansi. Ya nanti kami akan infokan ke pelanggan kalau itu enggak bisa pakai garansi," lanjut dia.

Kategori kedua yaitu penggantian unit baru yang bisa didapatkan pelanggan apabila ponsel yang mereka servis tidak bisa diselesaikan dalam waktu 10 hari kerja.

"Jika memang perbaikannya kami tidak bisa selesaikan, kami akan memproses penukaran unit baru. Cuma nanti untuk penukaran mekanismenya di service center," jelasnya.

Baca Juga: Rangka Honda Beat-mu Berkarat? Ini Cara Klaim Garansi, Harga dan Tipe Motor yang Pakai Frame eSAF

Layanan after sales Xiaomi
Xiaomi Indonesia menawarkan layanan purna jual (after sales) yang berlaku untuk semua lini produk mulai dari smartphone, TV, hingga produk-produk AIoT yang dijual resmi di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI