Cara Membuat Email Baru lewat HP, Mudah dan Cepat

Agung Pratnyawan Suara.Com
Sabtu, 25 November 2023 | 16:34 WIB
Cara Membuat Email Baru lewat HP, Mudah dan Cepat
Ilustrasi ponsel. (Pixabay/Semevent)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut adalah cara membuat email baru lewat HP dengan mudah dan cepat. Cara ini bisa kamu lakukan baik dengan browser atau Pengaturan.

Google memiliki fitur dan aplikasi yang cukup bermanfaat bagi penggunanya. Fitur yang dimaksud adalah email atau elektronik mail.

Email adalah metode pertukaran pesan digital antara orang-orang dengan menggunakan internet atau jaringan komputer lainnya.

Ya, kamu bisa berkirim file dalam format apapun, termasuk teks, word, pdf, gambar , suara dan semua hal dengan menggunakan email ini.

Baca Juga: Microsoft Excel: Cara Praktis Membuat Pivot Table

Dewasa ini, beberapa informasi juga bisa kamu dapatkan untuk bisa mengetahui update terkini suatu kejadian. Email juga berguna untuk mendaftar m-banking, Linkedin dan sebagainya.

Biasanya, ketika kamu membeli HP baru, maka kamu akan diminta membuat email untuk bisa mengakses seluruh layanan Google di HP Android.

Saking pentingnya email, mengetahui cara membuat email harus kamu hafal agar mempermudah kehidupan kamu di kemudian hari.

Tenang saja, akun email bisa dibuat hanya dengan berbekal HP saja kok. Tapi sebelumnya, pastikan kalau HP kamu sudah terhubung dengan internet.

Cara Membuat Email Baru lewat HP, Mudah dan Cepat

Baca Juga: 5 Cara Cek Kuota Indosat Terbaru, Pilih Paling Mudah

1. Cara membuat email lewat browser

  • Buka ponsel kamu kemudian pilih chrome atau browser lain yang tersedia.
  • Ketikkan buat akun Gmail.
  • Atau, kamu juga bisa langsung klik link berikut ini https://accounts.google.com/signin
  • Klik “Buat akun”
  • Masukkan nama gmail yang kamu inginkan pada kolom yang tersedia Di kolom "Nama pengguna".
  • Isi nama pengguna
  • Masukkan dan konfirmasi sandi. Harap catat sandi yang kamu masukkan.
  • Setelah itu, klik “Berikutnya”.
  • Di sini, kamu bisa menambah dan verifikasi nomor telepon bila diinginkan
  • Klik “Berikutnya”, dan akun email kamu selesai dibuat.
  • Klik foto profil kamu atau logo titik-titik untuk melihat kotak masuk email kamu.

2. Cara membuat email lewat Pengaturan HP

  • Buka menu Pengaturan di HP kamu.
  • Setelah itu, pilih menu “Akun” untuk Android.
  • Sedangkan jika kamu pengguna iPhone, menu pengaturan ini ada di dalam menu “Mail”
  • Kemudian, klik “Tambah akun”, lalu pilih jenis email yang kamu butuhkan
  • Klik “Buat akun” dan ikuti instruksi dengan memasukkan informasi pribadi, memilih nama pengguna, dan lain-lain hingga selesai
  • Klik tombol “Saya Setuju” untuk menyelesaikan pembuatan akun Google.
  • Email baru selesai dibuat. Kamu bisa mengeceknya di aplikasi Gmail.
  • Tambahan yang sangat penting untuk kamu ketahui

Sebagai informasi, cara di atas merupakan langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk membuat akun gmail pertama. Jika dalam satu HP kamu ingin membuat dua atau lebih akun email, caranya adalah sebagai berikut.

3. Cara membuat email kedua di HP yang sama

  • Masuk ke aplikasi Gmail di HP kamu.
  • Klik gambar profil yang di sudut kanan atas layar.
  • Pilih Tambahkan akun lain.
  • Klik Buat akun dan pilih Untuk penggunaan pribadi saya.
  • Ikuti langkah-langkahnya seperti sebelumnya.
  • Email baru selesai dibuat.
  • Cara keluar email dari Smartphone
  • Kunjungi aplikasi Gmail atau Gmail di web
  • Klik gambar akun kamu di sudut kanan atas.
  • Pilih Keluar.
  • Pilih Hapus akun.
  • Klik akun kamu dan selesai.

Itulah cara membuat email baru lewat HP lengkap dengan beberapa informasi penting lainnya terkait email di HP. Selamat mencoba!

Kontributor : Damai Lestari 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI