Masuk Indonesia, Cek Harga dan Spesifikasi Tecno Phantom V Flip 5G

Agung Pratnyawan Suara.Com
Sabtu, 25 November 2023 | 15:04 WIB
Masuk Indonesia, Cek Harga dan Spesifikasi Tecno Phantom V Flip 5G
Tecno Phantom V Flip 5G. [Tecno Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tecno Indonesia kembali membuat kejutan dengan meluncurkan HP layar lipat ke Indonesia. Yakni Tecno Phantom V Flip 5G yang langsung membuat ramai pasar smartphone Indonesia.

Dengan harga Tecno Phantom V Flip 5G yang lebih murah dari HP layar lipat lainnya, perangkat ini tentu langsung mencuri perhatian.

Tak hanya itu, spesifikasi Tecno Phantom V Flip 5G pun cukup menarik. Tecno tidak asal menghadirkan HP layar lipat belaka ke pasaran.

“Tecno terus berkomitmen memberikan produk berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau, dan kami berharap bahwa smartphone lipat baru ini akan diterima dengan baik dan dapat mendukung aktivitas seluruh masyarakat Indonesia," ungkap Anthoni Roderick selaku Public Relations Manager TECNO Indonesia.

Ditenagai dengan chipset MediaTek Dimensity 8050 yang mendukung jaringan 5G untuk menjalankan sistem operasi Android 13 dengan antarmuka HIOS 13.5.

HP layar lipat Tecno ini juga dibekali RAM 8 GB dengan memori internal 256 GB. Baterai 4.000 mAh dengan fast charging 45 watt.

Tecno Phantom V Flip 5G memakai layar lipat berukuran 6,9 inci beresolusi fullHD+ dengan panel LPTO AMOLED 120 Hz.

Layar keduanya di cover memakai panel AMOLED dengan ukuran 1,32 inci. Layar ini berbentuk lingkaran yang berada di sekitar kamera utamanya.

Soal kamera, Tecno Phantom V Flip 5G dibekali dua kamera belakang. Yakni 64 MP f/1.7 + 13 MP f/2.2 ultra wide. Juga ada kamera selfie 32 MP f/2.5.

Baca Juga: 8 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Terbaik November 2023, Harga Mulai Rp1 Jutaan

Tecno Phantom V Flip 5G. [Tecno Indonesia]
Tecno Phantom V Flip 5G. [Tecno Indonesia]

Lebih lengkapnya, berikut ini spesifikasi Tecno Phantom V Flip 5G yang dirangkum Suara.com untuk Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI