iPhone Rp 3 Jutaan yang Masih Layak Dibeli di November 2023, Fitur dan Spesifikasi Sangat Mumpuni!

Amelia Prisilia Suara.Com
Kamis, 23 November 2023 | 19:34 WIB
iPhone Rp 3 Jutaan yang Masih Layak Dibeli di November 2023, Fitur dan Spesifikasi Sangat Mumpuni!
iPhone XS dan iPhone XS Max. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meskipun sudah tidak lagi dijual di situs resmi Apple, iPhone lawas seperti iPhone XS masih layak untuk kamu beli di November 2023. Memiliki fitur dan spesifikasi yang mumpuni, iPhone XS bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu.

Sebelumnya, iPhone XS pertama kali rilis pada tahun 2018 lalu. Perangkat ini mengisi kelas flagship dari keluarga Apple ketika pertama kali rilis.

Secara keseluruhan, iPhone XS membawa desain yang elegan yang dipadukan dengan performa kencang dan kamera mumpuni. Pada saat perilisan di tahun 2018 lalu, perangkat ini dibanderol cukup fantastis yaitu Rp 15 jutaan.

Namun, karena kehadiran seri baru iPhone, harga iPhone XS justru semakin turun. Di beberapa online shop, perangkat ini bahkan dijual dengan harga mulai Rp 3 jutaan.

Baca Juga: Diam-diam Apple Fanboy Banyak yang Gemar Produk Xiaomi

Membawa spesifikasi yang mumpuni meskipun sudah tidak dijual di iBox, kamu masih bisa menjadikan iPhone XS sebagai perangkat andalan untuk keperluan sehari-hari.

Keunggulan iPhone XS

  • Desain elegan: iPhone XS memiliki desain yang elegan dengan layar penuh tanpa bezel. Layarnya berukuran 5,8 inci dengan resolusi Super Retina HD.
  • Performa kencang: iPhone XS ditenagai oleh chipset A12 Bionic yang sangat kencang. Chipset ini mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar.
  • Kamera mumpuni: iPhone XS memiliki kamera belakang 12MP dengan lensa wide dan telephoto. Kamera ini mampu menghasilkan foto dan video yang berkualitas tinggi.

Harga iPhone XS

Berdasarkan laman iPrice, iPhone XS rupanya masih banyak dijual di sejumlah online shop seperti Shopee, Tokopedia hingga Bukalapak. Berikut beberapa detail harga perangkat ini.

  • Harga iPhone XS di Bukalapak - Rp 3.273.200 (64 GB)
  • Harga iPhone XS di Shopee - Rp 3.220.000 (64 GB)
  • Harga iPhone XS di Tokopedia - Rp 4.150.000 (64 GB)

Sebelum memutuskan untuk membeli iPhone XS di sejumlah online shop ini, perlu sangat berhati-hati dengan kualitas perangkat dan kelengkapan aksesori yang dibawa.

Baca Juga: Peluncuran Apple Vision Pro Diduga Mundur ke Maret 2024, Apa yang Ditawarkan Perangkat Ini

Memiliki spesifikasi yang mumpuni sehingga masih layak untuk dibeli di November 2023. Itu tadi detail iPhone XS yang kini dibanderol murah di online shop.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI