Suara.com - Firma riset Counterpoint Research baru saja menerbitkan laporan terbaru soal blended bill of material (BOM) iPhone 15 Pro Max. Laporan ini mengungkap berbagai alasan kenapa harga iPhone 15 Pro Max mahal.
Untuk yang belum tahu, harga iPhone 15 Pro Max di Indonesia dibanderol hingga Rp 33.999.000 untuk varian tertinggi 1TB. Sedangkan versi 512GB dan 256GB dijual masing-masing Rp 29.999.000 dan Rp 24.999.000.
Laporan Counterpoint ini mengungkapkan kalau Apple memang mengeluarkan biaya lebih mahal untuk iPhone 15 Pro Max, beda 8 persen dari iPhone 14 Pro Max sebelumnya.
Rincinya, Apple memerlukan biaya 502 Dolar AS atau Rp 7,8 juta untuk memproduksi iPhone 15 Pro Max versi 256GB. Nah harga ini naik 37,7 Dolar AS (Rp 591 ribu) dari biaya produksi iPhone 14 Pro Max 256GB.
Baca Juga: Ambisi Samsung Lawan iPhone Apple: Tebar Banyak Fitur AI di Galaxy S24
Sementara harga BoM alias produksi iPhone 14 Pro Max hanya naik 3 persen dari iPhone 13 Pro Max, dikutip dari 9to5Mac, Minggu (12/11/2023).
Selain biaya produksi, ini dia tiga faktor lain yang membuat harga iPhone 15 Pro Max begitu mahal ketimbang generasi sebelumnya.
Prosesor A17 Pro
Faktor lain yang membuat harga iPhone 15 Pro Max lebih mahal adalah prosesor A17 Pro. Ini adalah chipset pertama di dunia yang dibuat dengan fabrikasi 3nm.
TSMC selaku pihak yang memproduksi prosesor itu sebenarnya berencana merilis chip 3nm pertama di tahun 2024. Namun Apple berhasil mencapai kesepakatan eksklusif dengan perusahaan untuk meluncurkannya lebih cepat.
Secara harga, chip A17 Pro ini 30 Dolar AS (Rp 470 ribu) lebih mahal dari prosesor A16 Bionic yang ada di iPhone 14 Pro.
Baca Juga: Cara Ganti Browser Safari ke Google Chrome di iPhone
Kamera telefoto
iPhone 15 Pro Max adalah satu-satunya ponsel di seri HP Apple terbaru yang membawa lensa telefoto dengan zoom optik 5x. Kamera ini hadir dengan sistem tetra prisma canggih.
Nah kamera itu ternyata harganya lebih mahal ketimbang lensa telefoto biasa. Biayanya 25,1 Dolar AS (Rp 393 ribu) lebih tinggi daripada kamera zoom di iPhone 14 Pro Max.
Bahan titanium
iPhone 15 Pro dan Pro Max kini hadir dengan kerangka berbahan titanium. Material ini mengganti bingkai stainless steel yang ada di iPhone seri sebelumnya.
Bahan titanium ini pun harganya 7 Dolar AS (Rp 109 ribu) lebih mahal ketimbang material di seri sebelumnya.
Di sisi lain, Apple pun sukses menekan biaya untuk komponen lain seperti RAM, lampu flash, hingga layar. Alasannya, harga komponen itu lebih murah ketimbang tahun sebelumnya.