TV OLED LG evo G3 Resmi Masuk Pasar Indonesia, Seharga Rp40 Jutaan dengan One Wall Design

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 09 November 2023 | 13:18 WIB
TV OLED LG evo G3 Resmi Masuk Pasar Indonesia, Seharga Rp40 Jutaan dengan One Wall Design
TV LG OLED evo G3 resmi dijual di Indonesia, Kamis (9/11/2023). [Suara.com/Dythia Novianty]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Membawa webOS versi terbaru, model tahun ini menghadirkan All New Home, antarmuka pengguna (UI) yang didesain ulang dengan menawarkan banyak pilihan personalisasi dan kenyamanan lebih dari sebelumnya. 

‘Quick Cards’ yang baru menawarkan pengguna akses mudah ke konten dan layanan yang paling sering digunakan.

Memberi kemudahan bagi pengguna, keseluruhannya dikelompokkan ke dalam kategori logis seperti Home Office, Gaming, Musik dan Olahraga. 

LG OLED evo G3 ini juga didesain menjadi layar gaming terbaik. Waktu respons 0,1 milidetik, jeda input rendah serta keberadaan empat port yang mendukung HDMI 2.1 menjadi modal besar untuk
menangani game generasi terkini. 

TV LG OLED evo G3 resmi dijual di Indonesia, Kamis (9/11/2023). [Suara.com/Dythia Novianty]
TV LG OLED evo G3 resmi dijual di Indonesia, Kamis (9/11/2023). [Suara.com/Dythia Novianty]

Menambah kenyamanan penggunaan dalam sesi gaming, TV OLED LG juga dilengkapi dengan Game Optimizer, yang membuat pengguna dengan cepat memilih dan beralih di antara fitur-fitur khusus game.

Selain itu, kelengkapan layar 120Hz dan pengaturan kompatibilitas dengan G-SYNC, FreeSync Premium serta kecepatan refresh variabel (Variable Refresh Rate) juga mudah diakses dari Game Optimizer.

“Dengan seluruh kekuatan dalam visual, audio hingga dukungan kuat untuk menangani game terkini, menjadikan TV OLED LG evo G3 sebagai TV kelas premium yang benar-benar hadir sebagai pusat hiburan di dalam rumah,” ujar Park Jae Il.

TV OLED LG evo G3 kini telah tersedia dalam satu ukuran dan dijual dengan harga sekitar Rp40 jutaan.

Baca Juga: AC LG Buktikan Rendah Konsumsi Listrik Harian lewat Pengujian UI hanya Rp1.500 per Hari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI