Axioo Makin Serius di Pasar Laptop Gaming, Gelar Pongo Experience Day

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 06 November 2023 | 12:03 WIB
Axioo Makin Serius di Pasar Laptop Gaming, Gelar Pongo Experience Day
Laptop gaming Axioo Pongo Studio resmi dijual seharga Rp 30 juta. [Axioo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Axioo menggelar acara Pongo Experience Day, sebuah demonstrasi eksklusif produk-produk terobosan yang siap untuk mengguncang industri laptop gaming Indonesia.

Acara ini mendemonstrasikan secara langsung keunggulan teknologi produk-produk Axioo yaitu Pongo Series pada khususnya. 

Timmy Theopelus, Vice President Business Development & Strategic Partnership, PT Tera Data Indonusa Tbk (AXIO) yang menjelaskan mengenai keunggulan produk terbaru Axioo, Pongo Studio.

Laptop yang didesain khusus untuk para gamer dan konten kreator ini dibekali dengan NVIDIA Studio RTX 4070 dan chipset processor Intel terbaru yaitu Intel Core i9-13900H (14 Cores).

Baca Juga: Axioo Pongo Studio, Laptop Gaming Harga Rp 30 Juta yang Resmi Dijual di Indonesia

Laptop ini akan memberikan rasa nyaman dan aman untuk mendukung produktivitas para gamer dan konten kreator seperti editing video dan rendering 3D, dan juga main game AAA rata kanan (maksimum setting) dengan lancar dan tanpa hambatan.

“Kami dengan bangga memperkenalkan Axioo Pongo Studio, laptop gaming terbaru kami dengan performa tinggi yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan para gamer maupun konten
kreator," ujar Timmy.

Axioo menggelar Pongo Experience Day, wujud keseriusan di pasar laptop gaming. [Axioo]
Axioo menggelar Pongo Experience Day, wujud keseriusan di pasar laptop gaming. [Axioo]

Menurutnya, Pongo Studio ini adalah varian terkuat dari series laptop Pongo yang viral beberapa waktu lalu.

Dilanjutkan oleh Adrian Lesmono, Country Consumer Business Lead NVIDIA Indonesia yang mendemonstrasikan AI yang menjadi fitur andalan RTX 4070 yang ada pada Pongo Studio.

Hal ini menjadikan Axioo diklaim sebagai brand Indonesia pertama yang mengantongi sertifikasi NVIDIA Studio. 

Baca Juga: Acer Indonesia Luncurkan Acer Nitro V 15, Spesifikasi Gahar Dibanderol Rp10 Jutaan

Tidak kalah menarik, paparan Tommy Ferdianto, Director of Strategic Business Partner Intel Indonesia yang menunjukkan performa luar biasa dari chipset terbaru Core i9-13900H dalam melakukan pemrosesan data atau file besar dalam waktu yang bersamaan.

“Nantikan kejutan Pongo generasi terbaru yang akan kami luncurkan tidak lama lagi”, tutup Timmy dalam keterangan resminya, Senin (6/11/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI