Suara.com - Belakangan ini media sosial dipenuhi oleh Bing Image Creator yang digunakan untuk membuat gambar ala Disney Pixar. Bagaimana cara membuat gambar ala Disney pakai Bing Image Creator AI ini?
Bing Image Creator bisa Anda gunakan untuk membuat gambar atau hanya mencari inspirasi gambar dengan bantuan AI, masukkan prompt, kemudian hasilnya akan segera muncul. Cara membuat gambar ala Disney pakai Bing Image Creator AI pun cukup mudah.
Lalu apa itu Bing Image Creator? Bagaimana cara membuat gambar pakai AI tersebut? Suara.com akan dijelaskan dalam artikel ini secara lengkap
Bing Image Creator
Baca Juga: Apa Bing Image Creator, Program Viral untuk Membuat Animasi Disney Pixar?
Bing Image Creator merupakan tools yang dapat membantu untuk membuat gambar AI yang ditenagai kecerdasan buatan DALL-E dari Open AI.
Fitur ini dapat diakses lewat browser Microsoft Edge, dan dapat ditemukan pada menu sidebar atau bilah sebelah kanan. Gambar yang nantinya dihasilkan oleh Bing Image Creator akan sesuai dengan prompt yang sudah diketikkan.
Ada beberapa hal yang harus Anda ketahui sebelum membuat gambar di Bing Image Creator.
- Harus menggunakan komputer atau laptop berbasis Windows 10 dan Windows 11 dengan akun Microsoft yang sudah terhubung.
- Bing Image Creator AI hanya mendukung request atau permintaan prompt berbahasa Inggris.
- Fitur pembuat gambar baru tersedia di platform browser Microsoft Edge.
Cara Buat Gambar Disney di Bing Image Creator
- Pertama, buka browser Microsoft Edge di komputer atau laptop Anda.
- Selanjutnya, buka Bing Image Creator dengan klik icon image dan kuas yang terletak di sidebar atau bilah sebelah kanan.
- Atau akses Bing Image Creator AI melalui link berikut ini: https://www.bing.com/create
- Setelah itu, klik Join & Create untuk masuk menggunakan akun Microsoft Anda.
- Ketik prompt yang diinginkan dengan kata tertentu (dalam bahasa Inggris) dan deskripsikan secara rinci mulai warna pakaian, pose, judul, suasana, jenis kelamin karakter hingga aksesorisnya.
- Tunggu sebentar hingga muncul beberapa gambar yang sesuai dengan deskripsi yang telah Anda tuliskan.
Intinya, semakin detil anda memberikan perintah atau prompt, maka hasil gambar yang dihasilkan akan semakin akurat dengan keinginan kalian.
Baca Juga: Cara Buat Poster Animasi ala Disney Pixar
Itulah informasi tentang Bing Image Creator dan cara membuat gambar ala Disney memakai platform tersebut..
Kontributor : Rishna Maulina Pratama