Cara Top Up Game Online Pakai BRImo

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 24 Oktober 2023 | 16:23 WIB
Cara Top Up Game Online Pakai BRImo
Layanan dari BRI. (Dok: BRI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain game smartphone maupun dekstop sekarang ini sudah tidak perlu kesulitan untuk melakukan top up koin game karena BRimo menyediakan fitur Voucher Game.

Fitur ini dibuat dengan tujuan memudahkan pemain game Indonesia melakukan top up/isi ulang koin game dari BRImo. 

Dilansir dari BRI, kode koin maupun voucher game dapat di-redeem melalui platform game masing-masing. Berikut layanan top up voucher games:
1. Voucher google play
2. UniPin
3. Playstation store gift card 
4. Mobile legends powered by Google Play
5. Steam Wallet 

Kemudian langkah-langkah atau cara top up koin game dari BRImo adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Usai Tekuk Persikabo, PSIS Semarang Langsung Fokus Lawan Persija Jakarta

1. Login BRImo
2. Klik fitur voucher game 
3. Pilih salah satu produk voucher koin game
4. Klik beli 
5. Lanjutkan dengan konfirmasi detail pembelian
6. Masukkan PIN 
7. Transaksi akan dinyatakan sukses saat kamu sukses melakukannya.

BRImo adalah aplikasi keuangan digital produksi perusahaan keuangan BRI (Bank Rakyat Indonesia). BRImo berjalan berdasarkan basis data internet yang memberikan kemudahan untuk nasabah maupun non-nasabah BRI.

BRImo versi terbaru memiliki keunggulan dei bagian penampilan, kenyamanan dan kemudahan bertransaksi termasuk sampai bisa untuk top up koin Game. 

BRImo juga memiliki fitur manajemen keuangan pribadi, registrasi internet banking, buka rekening, sampai dengan quick balance yang memungkinkan pengguna bisa melihat saldo rekening utama dalam waktu singkat.

Bahkan nasabah BRI pengguna BRImo dapat melakukan pembayaran zakat ataupun donasi melalui BRImo. Selain itu kamu juga bayar listrik pakai BRIMO, mendapatkan info promo BRI dalam genggaman, mendapatkan info kurs mata uang luar negeri dan juga mendapatkan info harga saham. 

Baca Juga: Dukungan BRI untuk UMKM Bantu Ciptakan Lapangan Kerja Lebih Luas

Penting untuk diketahui cara aman bertransaksi memakai BRImo, yaitu:
1. Pastikan kamu sudah download dan instal aplikasi resmi BRImo. 
2. Gunakan jaringan internet yang aman, hindari penggunaan wi-fi publik.
3. Jangan memakai user ID dan password yang gampang ditebak.
4. Hindari memakai tanggal lahir sebagai PIN BRImo
5. Ubah password dan PIN secara rutin 
6. Periksa mutasi rekening secara rutin
7. Pastikan selalu melakukan log out secara sempurna kalau sudah selesai memakai BRImo.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI