Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memblokir Google Docs, sebuah perangkat pengolah kata di bawah naungan Google per Kamis (21/9/2023) malam.
Sejumlah pekerjaan bakal terganggu atas pemblokiran ini. Namun demikian, ada alternatif selain Google Docs dengan fungsi yang mirip untuk menyelesaikan pekerjaan yang tertunda. Aplikasi alternatif ini bisa digunakan sembari menunggu Kemenkominfo membuka kembali akses terhadap Google Docs. Aplikasi juga berguna ketika kejadian yang sama terulang kembali. Berikut adalah lima aplikasi alternatif Google Docs.
LibreOffice Writer
Salah satu aplikasi paling populer sebagai alternatif Google Docs. LibreOffice merupakan open source yang fungsinya mirip dengan Microsoft Word. Aplikasi ini bisa mengolah dokumen dengan format doc. dan docx. Dengan sistem open source pengguna LibreOffice pun tumbuh menjadi komunitas yang kuat.
Baca Juga: Sukses Besar, The Nun 2 Bertengger di Puncak Box Office Selama Dua Pekan
Aplikasi alternatif Google Docs selanjutnya adalah WPS Office Writer. Pertama kali diluncurkan dengan nama Kingsoft Office, WPS Office mengandalkan fitur user interface berupa penggunaan tab sehingga lebih nyaman untuk membuka banyak file sekaligus. Di samping itu, WPS Office Writer juga sudah mendukung format file pdf dengan penyediaan cloud khusus sebesar 1 GB. Tidak heran jika aplikasi ini begitu populer di China dan negara-negara Asia Timur lain.
AbiWord
AbiWord adalah aplikasi favorit bagi pengguna notebook dengan dukungan spesifikasi yang rendah. Pasalnya aplikasi ini tidak banyak memakan RAM dengan kelengkapan fitur yang tidak kalah dengan Microsoft Word. Namun, kekurangannya, aplikasi ini lebih banyak hadir dalam sistem Linux.
Microsoft Word
Baca Juga: 10 Fitur Microsoft Word dan Fungsinya yang Tak Banyak Diketahui
Siapa yang tidak familiar dengan aplikasi pengolahan kata besutan Microsoft ini? Microsoft Word menawarkan fasilitas canggih untuk pembuatan dokumen, mulai dari pengetikan, editing, pembuatan tabel, atau grafis. Microsoft Word juga menyediakan fitur penyisipan gambar sehingga aplikasi ini pun mendukung untuk melakukan layout. Microsoft Word juga relatif mudah digunakan serta dapat dibeli bebarengan dengan pembelian laptop.
Apache OpenOffice Writer
Terakhir, jika Google Docs masih diblokir kamu bisa menggunakan Apache OpenOffice Writer. Aplikasi ini mirip dengan Microsoft Office 2023. Keunggulan lainnya, aplikasi ini bisa membuka semua format file dokumen.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni