Kominfo Minta Bantuan Google Blokir Sementara Akun YouTube DPR yang Tampilkan Judi Online

Dicky Prastya Suara.Com
Kamis, 07 September 2023 | 11:01 WIB
Kominfo Minta Bantuan Google Blokir Sementara Akun YouTube DPR yang Tampilkan Judi Online
Tangkapan layar akun YouTube DPR RI kena retas dan menayangkan live judi online slot (Twitter/@PartaiSocmed)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) telah meminta bantuan Google untuk memblokir sementara akun YouTube DPR RI yang menampilkan video dan live streaming judi online sejak Rabu (6/9/2023) kemarin. 

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan mengatakan, hal itu dilakukan demi mencegah dampak peretasan (hack) melebar lebih jauh. 

"Saat ini, proses pemulihan akun sedang berlangsung," kata pria yang akrab disapa Semmy ini dalam siaran pers, dikutip Kamis (7/9/2023). 

Ia menegaskan kalau Kementerian Kominfo terus berkomitmen melakukan upaya penanganan judi online secara tegas untuk menghadirkan ekosistem digital yang sehat dan produktif. 

Baca Juga: Wulan Guritno Unggah Foto Sakit, Harusnya Penuhi Panggilan Polisi Terkait Judi Online Pagi Ini

"Tentu upaya ini belum dapat menuntaskan masalah judi online secara tuntas," lanjutnya. 

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika) Kementerian Kominfo, Semuel A. Pangerapan mengomentari soal kasus QRIS palsu yang tersebar di beberapa masjid, Kamis (13/4/2023).
Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika) Kementerian Kominfo, Semuel A. Pangerapan mengomentari soal kasus QRIS palsu yang tersebar di beberapa masjid, Kamis (13/4/2023).

Oleh karena itu, lanjut Semmy, Kementerian Kominfo terus bekerja sama dengan Aparat Penegak Hukum (APH) untuk melakukan penegakan hukum kepada para pelaku. 

"Di saat bersamaan, Kementerian Kominfo terus mengajak publik untuk menumbuhkan budaya anti judi online di tengah-tengah masyarakat," jelasnya. 

Akun YouTube DPR tampilkan judi online

Akun YouTube resmi DPR, @DPRRIOfficial menjadi sorotan sejak Rabu (06/09/2023) pagi gegara menampilkan iklan judi online. Terkena hack oleh orang yang tak bertanggung jawab, akun YouTube DPR RI bahkan sempat aktif live streaming.

Baca Juga: Buntut Kasus Dugaan Promosi Judi Online, Hari Ini Wulan Guritno akan Lakukan Pemeriksaan

Momen live streaming dikunjungi banyak netizen karena menampilkan video slot selama berjam-jam. Pada sesi live chat, ribuan netizen berinteraksi dan memberikan beragam kalimat sindiran.

Pantauan pada Rabu (06/09/2023) pagi, akun YouTube DPR mempunyai foto profil bertuliskan "Slot Baris". Beberapa konten video menampilkan iklan judi online dalam bahasa Turki. 

Ilustrasi judi online.  [ANTARA/Khalis Surry]
Ilustrasi judi online. [ANTARA/Khalis Surry]

Hacker atau peretas sepertinya mengubah lokasinya menjadi negara Turki.

"Selamat datang di siaran game slot secara live. Kami sedang melakukan perjalanan yang mengasyikkan di dunia kasino Slot Fikret Online," bunyi keterangan pada salah satu video berbahasa Turki.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI