Telkom Gandeng Starlink Elon Musk Sediakan Akses Internet di RI, Harga Dipastikan Mahal

Dicky Prastya Suara.Com
Rabu, 06 September 2023 | 09:00 WIB
Telkom Gandeng Starlink Elon Musk Sediakan Akses Internet di RI, Harga Dipastikan Mahal
6 Fakta Satelit Starlink Milik Elon Musk Yang Akan Masuk Ke Indonesia (space.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk mengumumkan telah menjalin kerja sama dengan Starlink--satelit milik Elon Musk--dalam menyediakan akses internet di Indonesia.

Direktur Wholesale & International Service Telkom Indonesia, Bogi Witjaksono menjelaskan kalau Starlink sebenarnya sudah ada di RI.

Hanya saja layanan internet yang disediakan satelit Starlink tidak langsung diberikan pada konsumen, tapi langsung ke operator alias Internet Service Provider (ISP).

"Saat ini tidak langsung ke pelanggan tapi kita ke para operator, jadi ke ISP," kata Bogi di sela-sela acara BATIC 2023 di Nusa Dua, Bali, Selasa (5/9/2023).

Baca Juga: Konferensi Telekomunikasi Terbesar RI Resmi Digelar di Bali, Gandeng 300 Perusahaan Global

Kendati begitu Telkom memastikan kalau layanan ini bisa langsung dinikmati konsumen.

"Sekarang ini, Starlink akan mulai bersama kita untuk masuk ke pelanggan. Kebetulan kita sudah membangun sembilan gateway. Jadi, semua terminal Starlink ini masuk ke gateway yang ada di Indonesia," lanjut dia.

Direktur Wholesale & International Service Telkom Indonesia, Bogi Witjaksono menjelaskan soal kehadiran Starlink milik Elon Musk di Indonesia, bertempat di Nusa Dua Bali, Selasa (5/9/2023). [Suara.com/Dicky Prastya]
Direktur Wholesale & International Service Telkom Indonesia, Bogi Witjaksono menjelaskan soal kehadiran Starlink milik Elon Musk di Indonesia, bertempat di Nusa Dua Bali, Selasa (5/9/2023). [Suara.com/Dicky Prastya]

Bogi menjelaskan kalau layanan internet dari Starlink ini memiliki value tersendiri. Bahkan ia memastikan kalau biaya internet dari Starlink ini bisa lebih mahal dari produk yang sudah ada di Indonesia.

Alasannya, kata dia, Starlink memiliki kecepatan yang lebih tinggi dengan teknologi yang berbasis satelit. Satelit sendiri dinilai dia berbiaya mahal.

Dengan demikian masyarakat bebas memilih apakah mau menikmati layanan internet dari Starlink atau dari produk lain seperti Indihome.

Baca Juga: Telkom Data Ekosistem Gelar NeutraDC Summit 2023

"Jadi Starlink harganya lebih tinggi, kemudian ada IndiHome untuk di rumah, kemudian seluler, kan tergantung orang memilihnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI