Jenius Hadirkan Beragam Inovasi dengan Fitur-fitur Baru

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 23 Agustus 2023 | 07:30 WIB
Jenius Hadirkan Beragam Inovasi dengan Fitur-fitur Baru
Irwan Tisnabudi, Digital Banking Head Bank BTPN. [Jenius]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jenius mewujudkan komitmennya dengan terus berinovasi lewat hadirnya berbagai fitur baru.

Fitur-fitur ini mencakup mulai dari menabung, bertransaksi di dalam dan luar negeri, mengelola cash flow, hingga berinvestasi dengan lebih simpel langsung dari aplikasi.

Hingga akhir Juni 2023, Jenius menunjukkan tren pertumbuhan yang kuat dengan mencatatkan pertumbuhan pengguna (registered user) sebesar 19 persen secara tahun ke tahun menjadi 4,8 juta.

Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dikelola Jenius meningkat 43 persen secara tahun ke tahun menjadi Rp 24,7 triliun, dan total produk pinjaman mencapai Rp 1,3 triliun, tumbuh 119 persen secara tahun ke tahun.

Baca Juga: Fitur Baru WhatsApp Bisa Kirim Foto Kualitas HD

"Kami terus bertumbuh bersama masyarakat digital savvy dalam perjalanan tujuh tahun penuh makna ini,” kata Irwan Tisnabudi, Digital Banking Head Bank BTPN dalam perayaan ulang tahunnya yang ketujuh.

Jenius telah meluncurkan dan melakukan pengembangan sederet fitur sepanjang paruh tahun pertama 2023.

Peluncuran fitur baru Jenius. [Screenshot]
Peluncuran fitur baru Jenius. [Screenshot]

Fitur-fitur tersebut antara lain, akses scan QRIS dari aplikasi Jenius yang lebih mudah, top up dan kelola mandiri e-money dari e-Wallet Center, penukaran Yay Points, perpanjangan jam operasional aktivasi dan tukar mata asing di Jenius, Jenius Paylater, dan program #FlexiRasaMaxi 2.

Teman Jenius dapat menabung dengan lebih mudah dan disiplin untuk memenuhi kebutuhan dan impian mereka dengan menggunakan fitur Jenius, yaitu Save It (Flexi Saver, Dream Saver, & Maxi Saver).

Fitur-fitur pada aplikasi Jenius juga membantu teman Jenius untuk bertransaksi dengan lebih simpel baik di dalam dan luar negeri.

Baca Juga: Kado HUT ke-78 RI, Bank Indonesia Rilis QRIS Fitur Transfer Sampai Setor Tunai

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI