Perlu diingat kembsli bahwa batas waktu untuk edit pesan usai pesan terkirim yakni 15 menit. Selama durasi tersebut, pengguna dapat mengedit/mengubah berkali-kali pesan WhatsApp. Namun jika sudah lewat batas waktu tersebut, maka pengguna sudah tak bisa lagi melakukan pengeditan pesan yang telah terkirim
Sebelumnya, fitur edit pesan ini sudah lebih dulu digunakan Telegram dan Signal. Selain itu, iOS 16 (Apple) juga sudah memperkenalkan fitur edit dan membatalkan pesan yang telah terikirim lewat imessage. Aplikasi Twitter juga baru-baru ini merilis fitur edit pesan untuk pengguna berbayar atau Twitter Blue.
Demikian ulasan mengenai cara edit pesan WhatsApp yang sudah terkirim tanpa menghapus yang menarik untuk diketahui. Mari kita tunggu perilisannya dalam beberapa pekan mendatang. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi