Samsung Galaxy M14 5G Boyong Baterai 6.000mAh Diklaim Bertahan Hampir 3 Hari, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 04 Mei 2023 | 06:30 WIB
Samsung Galaxy M14 5G Boyong Baterai 6.000mAh Diklaim Bertahan Hampir 3 Hari, Harga Mulai Rp 2 Jutaan
Samsung Galaxy M14. [Samsung Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah itu, kamu masih bisa scrolling video-video yang lagi FYP di TikTok selama 1 jam 16 menit dan baterai tersisa 8,3 persen.

Terakhir, waktunya bersantai sambil menikmati musik di YouTube Music selama beberapa menit, dan baterai masih tersisa 2 persen lagi.

Jika baterai sudah mendekati lowbatt atau bahkan habis, fast charging melalui charger 25W akan melakukan pengisian ulang daya dengan cepat.

Samsung Galaxy M14 5G memiliki prosesor Samsung Exynos 1330 dengan fabrikasi 5nm.

Performanya didukung pula oleh kapasitas RAM sampai 6GB yang bisa ditambah RAM Plus sampai 6GB.

Samsung Galaxy M14. [Samsung Indonesia]
Samsung Galaxy M14. [Samsung Indonesia]

Dengan layar 6,6 inci yang besar dan resolusi Full HD, visual yang disajikan cukup jernih dan mendetail.

Apalagi di-support oleh refresh rate 90Hz, sehingga masih terasa smooth untuk menonton film atau scrolling-scrolling di medsos.

Dengan chipset Octa Core didukung kapasitas RAM 6GB yang bisa diperbesar dengan RAM Plus hingga 6GB, ponsel ini bisa diandalkan untuk melakukan berbagai hal, sesuai kebutuhan.

Ponsel ini sudah dibekali kapasitas memori internal yang besar, mulai dari 64GB sampai dengan 128GB, yang bisa dipilih sesuai kebutuhanmu.

Baca Juga: Tips Foto Merekam Keindahan Malam Takbiran

Kalau kurang banyak, kamu bisa menambahkan memori sampai 1TB dengan kartu memori eksternal MicroSD.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI