6 Laptop Gaming Baru Asus ROG Dilengkapi Prosesor 13th Gen Intel Core

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 05 Maret 2023 | 17:27 WIB
6 Laptop Gaming Baru Asus ROG Dilengkapi Prosesor 13th Gen Intel Core
Asus ROG dengan 13th Gen Intel Core. [Asus]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asus ROG menghadirkan jajaran laptop gaming dengan prosesor 13 th Gen Intel Core.

Mulai dari laptop gaming paling powerful seperti ROG Strix SCAR Series, hingga yang paling inovatif dengan desain convertible serta detachable seperti ROG Flow Series.

“Jajaran laptop gaming ROG tahun ini tidak hanya sekadar tampil dengan pembaruan spesifikasi hardware saja, tetapi juga memiliki tampilan dan fitur baru yang telah dirancang khusus untuk memanjakan para gamer dan kreator," ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director.

Dibandingkan dengan prosesor generasi sebelumnya, yaitu Intel Core i9-12900HX, prosesor terbaru Intel Core i9-13950HX mampu menghasilkan performa single thread hingga 11 persen lebih tinggi.

Sementara peningkatan performa multitask-nya meningkat hingga 49 persen.

Laptop ROG paling kencang saat ini menggunakan prosesor 13 th Gen Intel Core HX Series.

Intel Core Generasi ke-13. [Intel Indonesia]
Intel Core Generasi ke-13. [Intel Indonesia]

Salah satu varian prosesornya adalah Intel Core i9-13950HX yang merupakan prosesor mobile paling kencang, tampil dengan konfigurasi 24 core, memiliki base power 55W, serta mampu berjalan di frekuensi hingga 5,6GHz.

Prosesor tersebut juga dibekali dengan teknologi Intel Killer WiFi 6E, Bluetooth LE Audio, serta Thunderbolt 4.

Prosesor ini sangat cocok untuk gamers, konten kreator, hingga dapat memenuhi kebutuhan penelitian di bidang teknik serta sains yang memang membutuhkan performa komputasi terbaik.

Baca Juga: Beli Laptop Gaming Acer, Dapat Koleksi Resmi Figure Twitch Rainbow Six Siege

Selain 13 th Gen Intel Core HX Series, laptop ROG juga mengadopsi penggunaan prosesor 13 th Gen Intel Core H Series.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI