Suara.com - Film horor lokal, Waktu Maghrib berhasil menjadi film pertama di tahun 2023 yang meraih 1.000.000 penonton. Jika Anda belum sempat menyaksikan, Anda masih bisa ke bioskop terdekat atau klik link nonton Waktu Maghrib berikut ini!
Sinopsis Film Waktu Maghrib
Sesuai dengan judulnya, film genre horor ini akan menceritakan mitos tentang larangan untuk ke luar rumah saat matahari tenggelam atau mendekati waktu maghrib.

Pasalnya, banyak keyakinan yang beredar bahwa waktu Maghrib atau surup merupakan saat di mana makhluk gaib atau astral akan menghampiri manusia.
Film ini bercerita tentang Adi (Ali Fikry), Saman (Bima Sena), dan Ayu (Nafiza Fatia Rani), tiga bocah yang sering menghabiskan waktu bermain sampai petang dan tidak memikirkan atas mitos-mitos yang beredar.
Singkatnya, pada suatu hari saat Adi dan Saman dihukum oleh gurunya, Bu Woro (Aulia Sarah) karena terlambat sekolah, kedua bocah ini menyumpahi gurunya supaya meninggal.
Namun, siapa sangka jika ucapan asal-asalan itu benar-benar menjadi kenyataan. Bu Woro dinyatakan tewas dalam sebuah kecelakan tragis. Kejadian itu tentu membuat Adi dan Saman kaget sekaligus ketakutan.
Suatu hari saat akan berangkat ke masjid untuk salat Maghrib, Ayu dikejutkan dengan melihat sosok perempuan menyerupai Bu Woro dengan penampilan yang menyeramkan.
Usut punya usut, rupanya Bu Woro ada di sana untuk mengganggu Ayu dan teman-temannya, termasuk Adi dan Saman.
Baca Juga: Link Nonton Unlocked (2023) Sub Indo Full Movie, Kisah Psikopat yang Bikin Parno Parah
Sebelum menghantui warga, bocah-bocah itu telah mendapat teror terlebih dahulu dari Bu Woro. Sejak saat itu, kehidupan mereka tidak pernah berjalan dengan tentram.