Link Nonton Nenek Bongkok Tiga, Drama Horor Malaysia yang Bikin Merinding Parah

Jum'at, 17 Februari 2023 | 14:39 WIB
Link Nonton Nenek Bongkok Tiga, Drama Horor Malaysia yang Bikin Merinding Parah
Drama Malaysia "Nenek Bongkok Tiga". (IMDb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nenek Bongkok Tiga atau The House on Autumn Hill merupakan drama original Viu Malaysia yang berjumlah 10 episode. Link nonton Nenek Bongkok Tiga bisa Anda temukan di sini.

Sebagai informasi, drama horor ini diangkat dari sebuah lagu dengan judul yang sama. Bahkan lagu ini pernah dinyanyikan oleh Upin, Ipin, dan teman-temannya di salah satu episode Upin & Ipin. Nenek Bongkok memiliki total 10 episode dengan masing-masing 60 menit di setiap episodenya.

Ternyata lagu Nenek Bongkok Tiga ini memiliki makna yang kelam, yakni menggambarkan karakter nenek yang ditafsirkan wanita tua yang hidup di hutan yang memangsa anak kecil. Nenek Bongkok Tiga dibintangi sederet artis Malaysia ternama seperti Sofia Jane, Meerqeen, Hun Haqeem, Sara Ali, Syafie Naswip, Sara Mack Lubis, dan Fimie Don.

Lantas, bagaimana cerita Nenek Bongkok Tiga ini? Sebelum itu simak sinopsis drama Malaysia ini terlebih dahulu.

Nenek Bongkok Tiga (Viu.com)
Nenek Bongkok Tiga (Viu.com)

Sinopsis Nenek Bongkok Tiga

Nenek Bongkok Tiga menceritakan tentang delapan orang asing yang terbangun di sebuah rumah besar yang berada di tengah hutan. Mereka tidak saling mengenal dan baru menyadari bahwa mereka sedang disandera di sana.

Rumah besar dijaga oleh nenek tua dengan perawakan bungkuk. Tak lama, ancaman demi ancaman muncul ketika berada di rumah angker tersebut.

Mau tidak mau, delapan orang itu harus menyelesaikan serangkaian permainan rahasia yang diciptakan oleh nenek dengan harapan mereka bisa kembali ke kehidupan normal. Tujuan utama dari permainan tersebut untuk menemukan jiwa yang akan menggantikannya.

Delapan orang ini harus memilih di yakni terjebak selamanya di rumah ini sebagai budak atau menjadi korban dari dimensi yang tidak wajar. Apa yang akan terjadi pada mereka?

Baca Juga: Link Nonton My Nerd Girl (2022) Full Episode, Serial Remaja Adaptasi Wattpad

Pemeran Nenek Bongkok Tiga

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI