Ingin Belanja HP dan Ketemu Ada Decoy Product, Apakah Pengertiannya?

Rabu, 18 Januari 2023 | 06:47 WIB
Ingin Belanja HP dan Ketemu Ada Decoy Product, Apakah Pengertiannya?
Realme GT Neo 3 [Dok Realme Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pengertian Decoy Product

Decoy effect adalah teknik marketing yang dapat mempengaruhi konsumen memilih produk yang lebih mahal. 

Decoy Product ini menggambarkan kondisi ketika konsumen memilih antara dua alternatif, penambahan opsi ketiga yang kurang menarik (umpan) dapat mempengaruhi persepsi tentang dua pilihan awal. 

Dengan demikian, banyak orang akan menganggap masuk akal opsi pertama dan kedua tadi.

Dengan kata lain, Decoy Product ini hanya produk pembanding yang seolah membuat dua opsi sebelumnya jadi lebih masuk akal.

Efek decoy dapat menyebabkan konsumen membelanjakan dan mengkonsumsi lebih dari yang sebenarnya dibutuhkan.

Ketika opsi umpan hadir, konsumen cenderung membuat keputusan berdasarkan opsi mana yang paling sesuai dengan tujuan.

Padahal ketika pembeli sudah memilih, maka sebenarnya sudah terperangkap ke dalam strategi marketing perusahaan besar.

Damai Lestari

Baca Juga: Realme 9 Pro Plus 5G vs Realme 10 Pro Plus, Lebih Keren yang Manakah?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI