Cara Mengunci Aplikasi di HP Vivo, Berlaku Buat Semua Versi

Selasa, 17 Januari 2023 | 13:25 WIB
Cara Mengunci Aplikasi di HP Vivo, Berlaku Buat Semua Versi
Vivo Y3s. [Vivo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengguna Vivo dapat mengunci aplikasi yang terinstal di dalam perangkat untuk melindungi privasi. Cara mengunci aplikasi di HP Vivo sangat mudah.

Vivo sendiri telah menyediakan fitur mengunci aplikasi bawaan bernama App Lock. Fitur App Lock sudah bisa ditemukan mulai dari antarmuka Funtouch OS versi lama sekalipun.

Fitur ini memungkinkan pengguna melindungi sejumlah aplikasi penting dengan kata sandi sehingga tidak akan bisa diakses oleh orang lain.

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini cara mengunci aplikasi di HP Vivo dengan mudah dan praktis:

Cara mengunci aplikasi di HP Vivo

vivo V25. [Vivo Indonesia]
vivo V25. [Vivo Indonesia]

Untuk Funtouch OS 3.0 dan versi yang lebih tinggi: Buka Pengaturan > Sidik jari, wajah dan kata sandi (Wajah dan kata sandi) (Sidik jari dan kata sandi) (Keamanan) > Privasi dan enkripsi aplikasi untuk mengenkripsi aplikasi.

Untuk Funtouch OS 2.6 dan versi yang lebih rendah: Buka i Manager > App manager > App lock untuk mengkonfigurasi dan mengatur kata sandi dan pertanyaan keamanan. Kemudian kamu dapat mengunci aplikasi.

Cara menonaktifkan kunci aplikasi

Untuk Funtouch OS 3.0 dan versi yang lebih tinggi: Buka Pengaturan > Sidik jari, wajah dan kata sandi (Wajah dan kata sandi) (Sidik jari dan kata sandi) (Keamanan) > Privasi dan enkripsi aplikasi, sentuh Menonaktifkan kata sandi privasi untuk menonaktifkannya. Pada saat yang sama, File safe dinonaktifkan.

Baca Juga: Aplikasi Jam Google Bisa Rekam dan Jadikan Suara Kamu Alarm

Untuk Funtouch OS 2.6 dan versi yang lebih rendah: Buka i Manager > App manager > App lock > tap Settings di pojok kanan atas, lalu matikan Enable private space. Ruang Privasi dan kunci aplikasi dinonaktifkan secara bersamaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI