Adapun perwakilan Indonesia di turnamen itu adalah Evos Legends dan Bigetron Alpha. Keduanya adalah juara dan runner up MPL ID Season 7.
BTR adalah tim Indonesia pertama yang gugur setelah dikalahkan RSG Malaysia dengan skor 2-1 di Perempat Final Lower Bracket. Namun Evos sedikit lebih baik di sini ketimbang BTR.
Evos sempat mengalahkan Execration di Semifinal Upper Bracket dengan skor 2-1. Hal itu membuat EXE turun ke kategori Lower Bracket.
Tapi Evos juga mesti turun ke Lower Bracket karena dikalahkan Blacklist International dengan skor telak 3-0. Di Final Lower Bracket itulah Evos kembali bertemu dengan EXE.

Jika di pertemuan pertama Evos menang, maka di sini Evos yang kalah. Mereka kalah dengan skor 3-1.
M2 World Championship: Bren Esports
Bren Esports dari Filipina adalah juara di M2 World Championship yang dilaksanakan pada Januari 2021. Mereka keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Burmese Ghouls dari Myanmar di Grand Final dengan skor 4-3.
Perwakilan Indonesia di turnamen itu adalah RRQ Hoshi dan Alter Ego. Keduanya adalah juara dan runner up di MPL ID Season 6.
Alter Ego adalah tim Indonesia pertama yang pulang usai kalah dari Bren dengan skor 2-1. RRQ Hoshi tampil lebih baik karena mereka berhasil masuk ke Final Upper Bracket.
Namun di sana mereka kalah dari Burmese Ghouls dengan skor 3-2, mengakibatkan turun ke Lower Bracket. Di situ RRQ Hoshi juga kalah dari Bren dengan skor 3-1.
Baca Juga: Rincian Hadiah M4 Mobile Legends: Dari Echo Sang Juara hingga RRQ Hoshi dan Onic Esports
SEA Games 2021 Vietnam: Filipina
Tak hanya di turnamen resmi Moonton, Filipina juga mendominasi di ajang SEA Games. Hal ini terjadi pada SEA Games Vietnam 2021 yang digelar Mei 2022 lalu.