Apple Bakal Kembalikan Tombol di iPhone 15 Pro dan Pro Max?

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 12 Januari 2023 | 16:49 WIB
Apple Bakal Kembalikan Tombol di iPhone 15 Pro dan Pro Max?
iPhone 14 Pro Max. [Brittany Hosea-Small/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Oktober tahun lalu, analis terkenal dan pemasok rumor terkait Apple Ming-Chi Kuo menyatakan bahwa iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max akan dikirim tanpa tombol tradisional fisik yang dapat diklik.

Kuo kembali lagi, mengulangi informasi yang pada dasarnya sama, sebagaimana melansir laman GSM Arena, Kamis (12/1/2023).

Menurut survei terbarunya terhadap mitra rantai pasokan Apple, iPhone 15 Pro dan Pro Max masih dijadwalkan tiba di pasar pada paruh kedua tahun ini tanpa tombol yang dapat diklik.

Sebagai gantinya, kedua ponsel akan menggunakan tombol solid state, yang akan dibantu Taptic Engine tambahan untuk mensimulasikan nuansa tombol fisik saat kamu menyentuhnya.

Baca Juga: Xiaomi 13 Pro Disebut Kalahkan iPhone 14 Pro Max Diuji Main Game Genshin Impact

Cirrus Logic adalah perusahaan yang mendapat banyak keuntungan dari langkah Apple, karena merupakan pemasok eksklusif IC pengontrol Taptic Engine untuk tombol solid state.

Kuo berspekulasi bahwa jika pengguna merespons dengan baik tombol "palsu" Apple, perusahaan lain mungkin akan menirunya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI