Suara.com - Kompetisi Mobile Legends M4 World Championship fase eliminasi kembali menyajikan duel dari upper bracket pada hari ini, Rabu (11/1/2023).
Jadwal M4 hari ini akan menyuguhkan duel akbar antara RRQ Hoshi melawan musuh bebuyutan dari Filipina, Blacklist International di semifinal upper bracket pertama.
Berikut adalah jadwal M4 hari ini:
- Incendio Supremacy vs Falcon Esports - 14.00 WIB
- RRQ Hoshi vs Blacklist International - 18.00 WIB
Ya, hari ini memang hanya ada dua pertandingan yang digelar. Laga pertama merupakan semifinal pertama di lower bracket yang mempertemukan wakil Turki, Incendio melawan juara Myanmar, Falcon.
Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Paling Sering Kena Ban di M4 World Championship, Skillnya Terlalu Sakit!
Incendio mencuri perhatian di M4 yang sedang digelar di Tennis Indoor Senayan setelah mengalahkan juara-juara Asia Tenggara babak knockout, meski tampil kurang meyakinkan di fase grup.
Di babak eliminasi lower bracket, Incendio pertama-tama mengusir pulang MDH dari Vietnam pada Senin (9/1/2023) dan kemudian secara mengejutkan menghentikan laju tim kuat Malaysia, Team Haq pada Selasa kemarin.
Pertandingan terakhir antara RRQ Hoshi melawan Blacklist merupakan salah satu laga paling ditunggu pecinta Mobile Legends Tanah Air.
Blacklist datang ke Jakarta dengan predikat juara bertahan setelah berhasil memenangkan gelar M3 di Manila pada 2021 silam. RRQ sendiri berambisi untuk menjadi tim Indonesia kedua, setelah Evos Legends, yang bisa menjuara M Series.
Tetapi jika menilik sejarah, laga malam nanti akan berat bagi RRQ. Alasannya karena di dua pertemuan terakhir, tim berjuluk Raja dari Segala Raja itu belum pernah menang dari Blacklist.
Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal M4 Mobile Legends Hari Ini, Babak Eliminasi Day 4 Tim Lower Bracket
Pertemuan terakhir mereka terjadi pada November 2021, di ajang Mobile Legends Professional League Invitational. Dalam pertandingan itu, RRQ Hoshi kalah dengan skor 2-1.
Pada Desember tahun yang sama, RRQ Hoshi kembali dikalahkan Blacklist di fase eliminasi lower bracket M3 dengan skor telak 3-0.
Di M4, RRQ Hoshi juga punya catatan buruk saat melawan tim asal Filipina. Sebelumnya di fase grup, R7 dkk dipermalukan oleh Echo dengan skor 1-0.
Meski demikian di lanjutan fase grup RRQ Hoshi tampil sangat meyakinkan dengan mengalahkan RSG SG dari Singapura dan Occupy Thrones (Timur Tengah). Di fase gugur, RRQ membantai Todak, juara Malaysia dengan skor 3-0.
Adapun pertandingan hari ini akan menggunakan format Best of 5 (Bo5); artinya akan ada lima babak dalam setiap pertandingan.
Demikianlah jadwal M4 hari ini dan preview singkat pertandingan. Selamat mendukung tim-tim Indonesia!