Spesifikasi Realme 10 Pro dan Pro Plus yang Masuk Indonesia Hari Ini

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 10 Januari 2023 | 10:23 WIB
Spesifikasi Realme 10 Pro dan Pro Plus yang Masuk Indonesia Hari Ini
Realme 10 Pro+ dan Realme 10 Pro dipastikan meluncur ke Indonesia pada 10 Januari 2023. [Foto; Realme Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme akan meluncurkan dua ponsel terbarunya yang mencakup Realme 10 Pro dan Realme 10 Pro Plus ke Indonesia hari ini. Smartphone ini melengkapi varian Realme 10 yang sudah dihadirkan sebelumnya.

"Realme 10 Pro Series 5G dengan inovasi Leap Forward Technology di sektor layar kelas flagship akan merevolusi pengalaman visual setiap orang dalam mengonsumsi berbagai konten," kata Marketing Director Realme Indonesia, Michonne Wang dalam keterangannya beberapa waktu lalu.

Kedua ponsel ini sebenarnya sudah lebih dulu meluncur di pasar China. Berikut spesifikasi lengkapnya.

Spesifikasi Realme 10 Pro Plus
Realme 10 Pro Plus membawa layar AMOLED 6,7 inci dengan kelengkungan 61 derajat, refresh rate 120Hz, PWM dimming 2160Hz yang melindungi mata pengguna sambil mempertahankan warna akurat di kondisi gelap.

Baca Juga: Realme GT Neo 5 Dipastikan Rilis Februari, Bawa Charger 240W Tercepat di Dunia

Kamera utama Realme 10 Pro Plus berkekuatan 108MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera monokrom 2MP. Sedangkan kamera selfie beresolusi 16MP dengan desain punch hole.

Layar melengkung Realme 10 Pro Plus hasil dari investasi Rp 230 miliar. [Foto: Realme Indonesia]
Layar melengkung Realme 10 Pro Plus hasil dari investasi Rp 230 miliar. [Foto: Realme Indonesia]

Prosesornya MediaTek Dimensity 1080 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 8GB/128GB, 8GB/256GB, dan 12GB/256GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Realme UI 4.0 berbasis Android 13.

Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dengan charger 67W. Fitur lainnya adalah jaringan 5G, dual SIM, hingga dual speaker.

Harga Realme 10 Pro Plus mulai 1.699 Yuan atau sekitar Rp 3,7 juta untuk 8/128GB, 1.999 Yuan atau Rp Rp 4,3 juta untuk 8/256GB, dan 2.299 Yuan atau Rp 5 juta untuk 12/256GB.

Spesifikasi Realme 10 Pro
Realme 10 Pro membawa layar AMOLED 6,72 inci, resolusi full HD+ 1.080×2.400 piksel, kecerahan 680 nits, dan refresh rate 120Hz.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Realme GT Neo 5 Terungkap Melalui Sertifikasi TENAA

Realme 10 Pro memiliki kamera utama 108MP dan kamera sekunder 2MP di bagian belakang. Sedangkan kamera depannya beresolusi 16MP.

Desain layar dan bezel Realme 10 Pro yang disebut mirip iPhone. [Dok Realme China]
Desain layar dan bezel Realme 10 Pro yang disebut mirip iPhone. [Dok Realme China]

Realme 10 Pro diperkuat prosesor Snapdragon 695 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4x hingga 12GB dan ROM UFS 2.2 hingga 256GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Realme UI 4.0 berbasis Android 13.

Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan charger 33W. Fitur lainnya yakni dual SIM, slot micro SD hingga 1TB, hingga internet 5G.

Harga Realme 10 Pro 8GB/256GB dijual 1.599 Yuan atau Rp 3,5 juta dan 12/256GB dibanderol 1.899 Yuan atau Rp 4,1 jutaan. Ponsel tersedia dalam varian warna Night, Ocean, dan Starlight.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI