Suara.com - Dimanakah link nonton Tokyo Revengers season 2? Sudah hampir dua tahun sejak pemutaran perdana Tokyo Revengers. Anime yang mengangkat cerita perjalanan waktu ke masa lalu ini akhirnya akan kembali menemui penggemar pada Januari 2023 ini.
Nantinya, situasi apa yang akan dihadapi Takemichi? Dan bagaimana pengaruhnya terhadap timeline? Berikut detail tokyo revengers season 2 episode 1 dan juga link nonton Tokyo Revengers season 2.
Jadwal rilis Tokyo Revengers season 2
Tanggal rilis Tokyo Revengers Season 2 Episode 1 di Amerika Serikat adalah Sabtu, 7 Januari. Episode ini akan keluar di Jepang pada hari Minggu, 8 Januari, pukul 2:08 pagi JST.
Baca Juga: Link Nonton Alchemy of Souls 2 Episode 10 Malam Ini, Bisa Nonton Gratis?
Penggemar di Indonesia bisa menonton melalui siaran streaming internasional Disney+. Disney+ menyiarkan serial ini secara simulcasting, dan episode satu akan dirilis satu jam setelah dirilis di Jepang.
Link Nonton Tokyo Revengers Season 2
Tokyo Revengers Season 2 dapat ditonton dengan kualitas HD streaming secara eksklusif di Disney+ secara internasional dan di Hulu bagi penggemar yang tinggal di AS.
Sebelumnya, Tokyo Revengers season 1 bisa ditonton di Muse Indonesaia atau Muse Asia oleh penggemar Indonesia. Berikut link Muse Asia dan juga Muse Indonesia.
- Link nonton Tokyo Revengers Muse Asia : https://www.youtube.com/@MuseAsia
- Link nonton Tokyo Revengers Muse Indonesia : https://www.youtube.com/@MuseIndonesia
Sedangkan untuk link nonton Tokyo Revengers season 2 di sini.
Baca Juga: Link Nonton Tokyo Revengers Season 2 Episode 1 Sub Indo, Black Dragon Arc
- Disney+ : https://www.hotstar.com/id/tv/tokyo-revengers/1260126495
- Hulu : https://www.hulu.com/welcome
Sinopsis Tokyo Revengers
Tokyo Revengers adalah serial manga shonen yang dibuat oleh Ken Wakui. Majalah Weekly Shonen Kodansha membuat serial manga ini dari Maret 2017 hingga November 2022.
Pada April 2021, musim pertama adaptasi anime oleh Liden Films tayang perdana. Sementara itu, Warner Bros Jepang merilis adaptasi film live-action pada Juli 2021. Selain itu, manga Tokyo Revengers menerima Penghargaan Manga Kodansha pada tahun 2020 untuk kategori shonen.
Musim pertama Tokyo Revengers tayang dari bulan April hingga September 2021 dengan total ada 24 episode. Koichi Hatsumi menyutradarai serial ini, sementara Yasuyuki Mutou menulis komposisi serinya.
Hiroaki Tsutsumi menangani musiknya. Studio animasi Liden Films memproduksi anime tersebut. Tokyo Revengers Season 2 diproduksi oleh staf yang sebagian besar sama dengan staf produksi musim pertama.
Tokyo Revengers Season 2 mencakup arc Christmas Showdown dari seri ini. Official Hige Dandism mengonfirmasi bahwa kembali menyanyikan lagu tema pembuka Tokyo Revengers season 2. Lagu pembuka itu berjudul "White Noise," sedangkan lagu penutup "Kizutsukedo, Aishiteru," dibawakan oleh Tuyu.
Demikian itu yang dapat disampaikan terkait dengan link nonton Tokyo Revengers Season 2. Semoga bermanfaat untuk Anda.
Kontributor : Mutaya Saroh