Suara.com - Samsung Electronics Co., Ltd. meluncurkan jajaran Neo QLED, MICRO LED, dan Samsung OLED terbaru.
Tahun ini, Samsung mengambil satu langkah lebih jauh dalam perjalanannya yang terus berkembang untuk memudahkan kehidupan sehari-hari konsumen dengan integrasi multi-perangkat yang mulus di seluruh ekosistemnya melalui SmartThings, platform smart home-nya.
"Dengan SmartThings, teknologi canggih kami menjadi mulus dan intuitif, membuat hidup lebih berkelanjutan, mudah diakses, dan menyenangkan setiap hari," kata Cheolgi Kim, EVP of Visual Display Business, Samsung Electronics.
Neo QLED
Baca Juga: Acer Luncurkan Laptop dan Desktop All-in-One Aspire Terbaru, Diotaki Intel Core Generasi ke-13
Rangkaian televisi Neo QLED 8K dan 4K terbaru dari Samsung memberi konsumen opsi premium yang sesuai dengan setiap kebutuhan.
Kualitas gambar Neo QLED didukung Neural Quantum Processor mendukung TV dengan Quantum Mini LED ini melalui 14-bit processing dan AI upscaling, memungkinkan fitur seperti Shape Adaptive Light Control dan Real Depth Enhancer Pro untuk menghasilkan gambar tiga dimensi yang seolah hidup.
Samsung Neo QLED 2023 juga menghadirkan lebih dari sekadar gambar yang jernih, dengan panel resolusi tinggi dan algoritma milik Samsung yang mendukung Auto HDR Remastering terbaru.
Menggunakan teknologi deep learning AI untuk menganalisis dan menerapkan efek High Dynamic Range (HDR) secara real-time pada konten Standard Dynamic Range (SDR) adegan demi adegan, membuat konten SDR lebih cerah dan lebih hidup untuk pengalaman imersif sesungguhnya.
Selain itu, pengguna SmartThings tidak perlu lagi membeli dongle SmartThings secara terpisah untuk menghubungkan dan mengontrol perangkat-perangkat Zigbee and Thread.
Baca Juga: Duo Acer Predator Helios Diperkenalkan di CES 2023, Diklaim Sebagai Laptop Gaming Terkuat
Pada 2023, SmartThings Zigbee & Matter Thread One-Chip Module akan langsung ditanamkan ke dalam produk Samsung.
SmartThings secara otomatis menyinkronkan berbagai perangkat untuk kontrol yang lebih mudah, tidak hanya bagi perangkat Samsung.
MICRO LED dan Samsung OLED
Jajaran MICRO LED 2023 menawarkan model dalam variasi antara 50 hingga 140 inci untuk memberi konsumen lebih banyak pilihan dalam menikmati kualitas gambar dan pengalaman layar yang tak tertandingi.
Berkat sifat modularnya, MICRO LED tidak terikat oleh bentuk, rasio, dan ukuran, sehingga sepenuhnya dapat dikustomisasi mengikuti pengaturan yang diinginkan konsumen.
Selain itu, MICRO LED hadir tanpa bezel sehingga terlepas dari konfigurasinya, batasan antara layar dan kenyataan menjadi seamless.
Jajaran Samsung OLED 2023 sekarang tersedia dalam model 55, 65, dan model ultrabesar 77 inci terbaru.
Jajaran Samsung OLED terbaru hadir dengan teknologi Quantum Dot yang telah dikembangkan untuk Samsung Neo QLED, bersama Neural Quantum Processor untuk mempertahankan inti kelebihan teknologi OLED, sekaligus memperbaiki batasannya dalam hal kecerahan dan representasi warna.
Perluasan jajaran produk ini hadir dengan refresh rate 144Hz dan semua fitur pintar Samsung, termasuk Samsung Gaming Hub.
Untuk pertama kalinya di sebuah OLED TV, Samsung OLED hadir dengan sertifikasi AMD FreeSync Premium Pro untuk memberikan pengalaman gaming OLED terbaik.
Akhirnya, untuk menambah opsi menonton, Samsung menawarkan Samsung TV Plus di semua jajaran smart TV-nya.
Layanan Free Ad-Supported TV (FAST) dan video-on-demand ini menghadirkan lebih dari 1.800 channel secara global, termasuk lebih dari 50 channel milik jaringan, menjangkau 24 negara dan 465 juta perangkat secara global yang mencakup seluruh perangkat TV dan mobile perusahaan.
Layanan ini 100% gratis dan tidak perlu mengunduh, berlangganan, atau menggunakan perangkat tambahan apa pun.
Samsung Gaming Hub
Samsung Gaming Hub, rumah baru untuk gaming di Samsung Smart TV, menawarkan pengguna akses tak terbatas ke ribuan game favorit mereka dari mitra seperti Xbox, NVIDIA GeForce NOW, Amazon Luna, dan Utomik, tanpa perlu mengunduh, batasan penyimpanan, atau konsol.
Selain itu, Samsung Gaming Hub menawarkan pengalaman gaming yang paling intuitif, di mana pemain cukup menyalakan TV dan bermain.
Samsung Gaming Hub, yang diluncurkan tahun lalu, menghadirkan kualitas gambar yang luar biasa dan sebuah pendekatan baru untuk gaming – dengan multitasking, kemitraan yang diperluas, dan streaming 4K.
Pada 2023, upgrade pada GameBar 3.0 dengan MiniMap Sharing dan Virtual Aim Point akan meningkatkan pengalaman untuk setiap tipe gamer.
MiniMap Sharing memungkinkan pemain melihat minimap game mereka secara sekilas di layar apa pun, sementara Virtual Aim Point, yang dirancang untuk first-person shooter (FPS), memungkinkan pemain untuk melihat garis bidik yang lebih jelas di game apa pun sehingga mereka dapat membuat bidikan yang sempurna.
Samsung Gaming Hub juga tersedia di smart monitor dan layar gaming Samsung – termasuk jajaran Odyssey.
Dengan Odyssey Ark, para gamer dapat memutar layarnya secara vertikal atau horizontal berdasarkan orientasi yang diinginkan dan menikmati game yang imersif dengan layar lengkung 1000R 55 inci dan suara yang powerful.