Mengenal Apa Itu Upper Bracket dan Lower Bracket di M4 Mobile Legends

Dicky Prastya Suara.Com
Kamis, 05 Januari 2023 | 15:38 WIB
Mengenal Apa Itu Upper Bracket dan Lower Bracket di M4 Mobile Legends
Mengenal apa bedanya Upper Bracket dan Lower Bracket di turnamenM4 World Championship Mobile Legends. Ilustrasi: M4 [Moonton]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Onic Esports dan RRQ Hoshi sudah dipastikan lolos sebagai tim Upper Bracket di turnamen internasional Mobile Legends: Bang-Bang atau M4 World Championship. Sebab keduanya berada di ranking dua besar klasemen akhir grup masing-masing.

Namun apa itu Upper Bracket di M4 Mobile Legends? Lalu apa bedanya dengan tim yang berada di Lower Bracket?

Upper Bracket dan Lower Bracket sendiri adalah sebuah istilah yang kerap muncul di turnamen Mobile Legends, baik itu dari turnamen tingkat dua atau MDL, turnamen tingkat satu berskala nasional atau MPL, hingga turnamen internasional M4 World Championship yang sekarang dijalankan.

Upper Bracket adalah bracket yang berisi tim dengan perolehan poin tertinggi dalam sebuah klasemen grup. Khusus di M4, tim yang berada di Upper Bracket diambil dari posisi dua tertinggi dari total partisipan empat tim.

Baca Juga: Daftar Tim Lolos Upper Bracket M4 Mobile Legends: Ada Onic Esports dan RRQ Hoshi

Sebagai contoh, Onic Esports dan RRQ Hoshi ada di peringkat kedua klasemen akhir grup. Sebab mereka hanya kalah sekali dari total tiga kali main.

Alhasil mereka mendapatkan dua poin dari tiga poin sempurna. Tapi keduanya akan lanjut sebagai tim Upper Bracket di babak Knockout selanjutnya.

Jadwal M4 di knockout stage. Mulai digelar 7 Januari 2023. [Instagram/MLBB Esports]
Jadwal M4 di knockout stage. Mulai digelar 7 Januari 2023. [Instagram/MLBB Esports]

Sedangkan tim yang masuk kategori Lower Bracket adalah mereka yang berada di posisi ketiga dan keempat klasemen grup masing-masing di M4 World Championship. Biasanya mereka kalah dua kali atau tiga kali dari total tiga pertandingan di penyisihan grup.

Mereka yang masuk ke kategori Lower Bracket ini memiliki poin lebih kecil. Tapi tim Lower Bracket masih tetap berkesempatan menjadi juara karena tetap lanjut ke babak Knockout.

Beda Upper Bracket dan Lower Bracket di M4
Bedanya, tim Upper Bracket masih memiliki kesempatan bermain lebih banyak jika dibandingkan dengan mereka yang ada di Lower Bracket.

Baca Juga: Klasemen Akhir M4 Mobile Legends Fase Group Stage: RRQ Hoshi dan Onic Esports Kompak di Posisi 2

Sebagai contoh, Onic Esports dan RRQ Hoshi akan bertanding dalam format best of 5 (BO5). Artinya, mereka harus menang tiga kali apabila mau lanjut ke babak selanjutnya.

Kemudian jika mereka kalah, maka Onic atau RRQ tidak akan langsung pulang dari turnamen. Keduanya akan turun lebih dulu ke kategori Lower Bracket, baru kemudian pulang apabila kalah lagi di laga tersebut.

Sedangkan tim Lower Bracket hanya memainkan laga dalam format best of 3 (BO3). Artinya tim harus menang dua kali sebelum melanjutkannya ke babak selanjutnya.

Tapi jika tim Lower Bracket kalah di babak tersebut, mereka dipastikan langsung pulang dari turnamen M4.

Itulah beda tim Upper Bracket dan Lower Bracket di turnamen M4 Mobile Legends. Meski begitu, tim yang ada di kategori tersebut masih bisa tetap saling bertemu di ajang Grand Final.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI