Suara.com - Fenomena solstis Desember belakangan ini menjadi topik hangat karena banyaknya rumor yang beredar, salah satunya adalah dilarang keluar malam. Namun faktanya, solstis Desember adalah fenomena astronomis biasa.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fenomena solstis itu sendiri, ada beberapa fakta yang harus diketahui tentang solstis Desember.
Dilansir dari Time and Date pada Rabu (21/12/2022), berikut ini 10 fakta solstis Desember yang wajib diketahui:
1. Ada dua fenomena solstis
![Fenomena Solstis. [Independent/NASA]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/21/79929-fenomena-solstis.jpg)
Solstis terjadi dua kali dalam satu tahun, yaitu Juni dan Desember. Di belahan Bumi utara, solstis Desember adalah titik balik Matahari musim dingin dan menjadi hari terpendek dalam setahun.
Sementara di belahan Bumi selatan, ini adalah titik balik Matahari musim panas dan hari terpanjang dalam setahun karena ekuinoks dan titik balik Matahari berseberangan di sisi planet yang berlawanan.
2. Terjadi pada titik waktu tertentu
Sebagian besar orang menghitung sepanjang hari sebagai titik balik Matahari Desember. Namun, titik balik Matahari sebenarnya terjadi pada saat tertentu, yaitu ketika Matahari tepat berada di atas Tropic of Capricorn.
Solstis Desember kali ini akan jatuh pada 22 Desember 2022 pukul 04.49.14 WIB / 05.49.14 WITA / 06.49.14 WIT.
Baca Juga: 5 Mitos Aneh Solstis Desember yang Jarang Diketahui
3. Tanggal yang bervariasi