Selain itu, kamu juga akan mendapat informasi tentang apakah ATM tersebut tutup atau buka. Jadi nggak akan buang-buang waktu mendatangi ATM yang tutup.
Cara Kedua
Bisa dikatakan cara kedua ini jauh lebih mudah dari yang pertama. Caranya adalah dengan memanfaatkan browser.
Buka browser di HP dan ketikkan "ATM BRI terdekat". Pencarian Google akan menunjukkan kamu lokasi ATM BRI terdekat lengkap dengan alamatnya.
Kamu hanya perlu klik menu Google Maps untuk mengetahui rute menuju ATM BRI terdekat tersebut.

Cara Ketiga
Cara ketiga ini kamu bisa memanfaatkan aplikasi BRI bernama BRImo.
Di aplikasi tersebut, kamu akan menemukan menu yang bisa menunjukkan kamu lokasi ATM BRI terdekat dari tempat kamu berada saat ini.
Caranya juga mudah, kamu hanya perlu Buka aplikasi BRImo. Login dengan akun BRImo dan pastikan fitur GPS di HP kamu aktif.
Baca Juga: Cara Mencari ATM BNI Terdekat di Google Maps
Klik akun yang ada di sisi kanan bagian bawah. Cari dan pilih lokasi ATM BRI terdekat dari lokasi sekarang.