Suara.com - Asus Vivobook Pro 15 OLED (M6500) resmi diluncurkan ke Indonesia. Ini adalah laptop yang menyasar kreator konten dengan prosesor AMD Ryzen H-Series.
"Vivobook Pro 15 OLED (M6500) hadir dengan spesifikasi kelas atas yang mewakili kebutuhan segmen yang dituju. Meski demikian, ia tetap terjangkau bagi para kreator dari berbagai industri kreatif," kata Regional Director ASUS South East Asia, Jimmy Lin dalam keterangannya, Selasa (29/11/2022).
Spesifikasi Asus Vivobook Pro 15 OLED (M6500)
Sesuai namanya, laptop ini mengusung layar OLED berukuran 15,6 inci, resolusi 2.8K 2880 x 1620 piksel, rasio aspek 16:9, refresh rate 120Hz, kecerahan 600nits HDR, color gamut 100% DCI-P3, dan menampung 1.07 miliar warna.
Baca Juga: ASUS Vivobook 14X Versi Ryzen 7 5800H Dirilis ke Indonesia
Asus Vivobook Pro 15 OLED diperkuat prosesor AMD Ryzen 5 5600H. Tapi ada dua versi kartu grafis, yakni NVIDIA GeForce RTX 3050 dan RTX 3050 Ti.
Untuk penyimpanannya ada RAM Dual channel DDR4-3200 16GB dengan SSD M.2 NVMe PCIe 512GB. Sistem operasinya adalah Windows 11 Home.
Baterainya berkapasitas 70WHrs. Fitur lainnya yakni kamera 1080p FHD 30fps camera dengan privacy shutter, Wifi 6, serta Bluetooth 5.
Adapun konektivitasnya mencakup port satu USB 3.2 Gen 1 Type-A, satu USB 3.2 Gen 2 Type-C, dua USB 2.0 Type-A, satu HDMI 1.4, satu jack audio 3.5mm, dan satu card reader MicroSD.
Harga Asus Vivobook Pro 15 OLED mulai Rp 15.299.000 untuk versi GeForce RTX 3050. Sementara versi GeForce RTX 3050 Ti dibanderol Rp 16.299.000.
Baca Juga: Asus VivoBook 14X Masuk Indonesia, Laptop Ryzen 5000 H-Series Harga Terjangkau