Cara Download FacePlay, Lengkap dengan Link Resmi

Rabu, 23 November 2022 | 14:57 WIB
Cara Download FacePlay, Lengkap dengan Link Resmi
Aplikasi FacePlay. (App Store)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - FacePlay adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna mengedit foto dan video. Aplikasi ini banyak digunakan karena menawarkan berbagai macam template edit wajah. Cara download FacePlay sangat mudah karena tersedia secara gratis.

Lewat FacePlay, pengguna dapat mengubah tampilan wajah dalam bentuk foto dan video, seolah-olah pengguna tengah melakukan cosplay.

Tak hanya itu, aplikasi FacePlay juga menyediakan banyak fitur. Untuk bisa menikmati seluruh fitur yang disediakan, pengguna harus mengunduh aplikasi tersebut dengan mengikuti cara download FacePlay di Android dan iOS.

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini cara download FacePlay beserta link unduhannya:

Baca Juga: Alternatif Twitter, Koo Jadi Aplikasi Paling Banyak Diunduh di Google Play Store

Aplikasi ganti wajah FacePlay di Google Play Store. (Screenshot)
Aplikasi ganti wajah FacePlay di Google Play Store. (Screenshot)

Cara download FacePlay di Android dan iOS

  • Buka Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS.
  • Cari aplikasi FacePlay melalui bilah pencarian.
  • Klik Install atau Download untuk memulai unduhan.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses selesai dan pengguna dapat langsung menggunakan aplikasi FacePlay.

Berikut ini link download aplikasi FacePlay:

  1. Download FacePlay di Android. Klik di sini
  2. Download FacePlay di iOS. Klik di sini

FacePlay menawarkan berbagai template unik, termasuk peran komik dan game populer seperti Naruto hingga Attack on Titan.

Setelah mengetahui cara download FacePlay di Android dan iOS, pengguna kini dapat menggunakan aplikasi edit wajah tersebut dan berkreasi membuat video cosplay lalu mengeditnya sesuai keinginan.

Baca Juga: Daftar HP Realme Dapat Pembaruan Android 13 Beta dan Cara Mendaftarnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI