Suara.com - Mobile Legends (ML) memiliki koleksi ratusan skin hero ML saat ini. Di antara skin ML yang tersedia, beberapa skin hero memiliki tampilan menarik yang akan membuat hero pemain terlihat good looking.
Dengan menggunakan skin paling keren di Mobile Legends, hero pemain akan tampil berbeda dan menarik perhatian player lainnya saat bertanding di dalam game.
Dilansir dari Gaming On Phone pada Rabu (16/11/2022), berikut ini 10 skin paling keren di Mobile Legends yang harus diketahui pemain:
1. Granger
Baca Juga: 5 Hero Terlemah di Mobile Legends, Jangan Dipilih!
Skin Granger yang disebut Starfall Knight dirilis pada pertengahan 2021 sebagai skin terbatas. Ini menampilkan efek dan animasi yang membuat Granger tampak keren dan good looking.
2. Hayabusa
Skin yang disebut Shura ini dirilis kembali pada 8 November 2021 sebagai bagian dari Double 11 Carnival Mobile Legends. Pemain dapat memperoleh skin Shura bersama Tesla Maniac milik X.Borg sebagai skin unggulan.
3. Lunox
Skin yang disebut Eye of Eternity ini diberikan kepada hero Mage Lunox yang terbelah antara Order dan Chaos.
Baca Juga: 10 Hero Paling Jelek di Mobile Legends, Punya Tampang Menakutkan
4. Selena
Skin STUN milik Selena membuat hero tersebut terlihat cantik. STUN Selena adalah salah satu dari tiga skin STUN lainnya yang tersedia di Mobile Legends, dengan dua skin lainnya milik Chou dan Brody. Ketiga skin tersebut adalah bagian dari event khusus 515 Eparty yang diadakan pada 2021.
5. Kagura
Skin selanjutnya yang membuat hero Kagura tampak good looking adalah Water Lily. Water Lily adalah skin Starlight tahunan di Starlight Fest 2021. Pemain dapat memperoleh skin dengan melakukan undian eksklusif.
6. Miya
Hero Marksman ini memiliki skin Suzuhime yang membuatnya tampil cantik bak seorang putri. Suzuhime adalah skin unggulan di Twilight Pass. Pemain hanya bisa mendapatkannya setelah menaikkan level 15 di Pass tersebut.
7. Gusion
Hero ML Gusion memiliki skin yang disebut Soul Revelation, membuatnya tampak keren dan berkharisma. Skin tersebut dirilis pada 6 November 2021.
8. Pharsa
Pharsa memiliki skin keren bernama Peony Bloom. Skin ini dirilis sebagai skin unggulan di Starlight Pass September 2021. Skin tersebut didasarkan pada bunga Peony merah muda yang indah, dengan efek skill yang berbentuk bunga saat dalam pertempuran.
9. Guinevere
Guinevere mendapatkan skin Sakura Wishes yang membuatnya terlihat cantik. Sakura Wishes sebelumnya telah diumumkan oleh Mobile Legends sebagai skin spesial tahun baru 2021. Skinnya tampak seperti bunga sakura. Hal ini terlihat jelas di seluruh desain visual skin serta skill efek yang menyertai skin tersebut.
10. Aldous
Aldous memiliki skin Blazing Force yang membuatnya tampak keren dan tampan. Blazing Force adalah salah satu dari lima skin Blazing berbeda yang tersedia di Mobile Legends.
Empat skin lainnya yang tersedia dalam seri Blazing Bounties Squad termasuk Blazing Gun milik Layla, Blazing Axe milik Franco, Blazing Shadow milik Esmeralda, dan Blazing Trace milik Claude.
Dengan mengetahui skin paling keren di Mobile Legends, pemain ML bisa menggunakan skin tersebut untuk mempercantik tampilan hero agar terlihat good looking.