Suara.com - Grup idol Blackpink asal Korea Selatan akan menggelar konser bertajuk Born Pink World Tour Jakarta yang diselenggarakan di Gelora Bung Karno. Para Blink, sebutan untuk fans Blackpink, dapat membeli tiket Blackpink terlebih dahulu.
Cara beli tiket Blackpink relatif mudah, namun Blink perlu mempersiapkan koneksi internet yang stabil dan cepat karena harus war dengan fans lainnya yang juga ingin menonton girl group tersebut.
Pembelian tiket konser Blackpink terbagi menjadi dua, yaitu WEVERSE Presale pada 14 November 2022 dan Public On Sale pada 15 November 2022.
Blackpink akan menyelenggarakan konser tersebut pada 11-12 Maret 2023.
Baca Juga: Perbandingan Infinix Note 12 Pro vs Realme 9, Battle HP Rp 3 Jutaan dengan Kamera 108MP
Bagi Blink yang ingin membeli tiket konser Blackpink, namun tidak sempat mengikuti penjualan Presale, penggemar dapat membelinya pada 15 November 2022 secara publik.
Dihimpun dari akun resmi Instagram iMe Indonesia, berikut ini cara beli tiket Blackpink:
- Pertama, kunjungi situs tiket.com dan login dengan akun pengguna.
- Klik Cari Tiket dan pilih hari untuk menonton konser Blackpink.
- Jika pengguna telah memiliki membership sebelumnya, masukkan kode member Blik ketika memilih kursi yang ingin dibeli.
- Isi data diri pengguna, seperti nama, KTP, kartu pelajar, SIM, dan alamat email. Pastikan semua data valid.
- Klik Lanjutkan.
- Klik Lanjutkan pembayaran dan pilih metode pembayaran yang diinginkan.
- Setelah melakukan pembayaran, cek email yang digunakan untuk membeli tiket.
- Jika pengguna berhasil membeli tiket, pengguna akan menerima email berisi e-ticket dari tiket.com.
Tiket konser Blackpink dibanderol dengan harga beragam, tergantung dari kursi yang dipilih Blink.
Berikut ini harga tiket konser Blackpink di Jakarta 2023:
- VIP (seating): Rp 3.800.000
- Platinum (seating): Rp 3.400.000
- Cat 1 (seating): Rp 2.900.000
- Cat 2 (seating): Rp 2.600.000
- Cat 3 (seating): Rp 2.100.000
- Cat 4 (seating): Rp 1.350.000
Bagi para Blink yang ingin bertemu dengan Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose, penggemar harus segera mengakses tiket.com dan mengikuti cara beli tiket Blackpink di atas.
Baca Juga: Perbandingan Infinix Hot 20S vs Realme C35, Mana yang Lebih Bagus?