Suara.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden telah tiba di Indonesia untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang berlangsung di Bali.
Diketahui, orang nomor satu AS tersebut menggunakan kendaraan lapis baja berjuluk The Beast sebagai pengawalan tambahan selama berada di pulau dewata.
Sebagai kendaraan khusus, The Beast tentu dibekali dengan teknologi yang tidak sembarangan.
Seperti dilansir dari majalah otomotif Road and Track, Senin (14/11/2022), The Beast merupakan mobil lapis baja yang dibangun menggunakan sasis truk GMC Top Kick.
Baca Juga: Momen Pertemuan Bilateral Jokowi dengan Presiden AS Joe Biden
Mobil ini kabarnya memiliki bobot 20 ribu pound atau sekitar 9 ton. Selain itu bagian jendela mobil ini memiliki ketebalan 5 inci.
Sedangkan bagian pintu memiliki ketebalan 8 inci dengan bobot yang kabarnya menyerupai pintu pesawat.
Sejauh ini, sebenarnya tidak ada informasi mendetail yang mengungkapkan spesifikasi dari The Beast. Hal ini tentu saja menyangkut sistem keamanan terhadap Presiden AS.
Mesin untuk The Beast diduga diesel 5.000 cc. Ini dipilih lantaran bahan bakar diesel tak mudah terbakar meski dalam situasi baku tembak.
Sementara kelengkapan lain yang terdapat pada mobil ini berupa telepon satelit, kode nuklir, suplai darah sesuai golongan darah presiden, lengkap dengan defibrilator, pasokan oksigen dan perlengkapan darurat lainnya.
Baca Juga: Indosat Tingkatkan Jaringan 5G dengan Teknologi Hijau di Presidensi G20