Suara.com - Penggunaan eSIM atau embedded SIM memang belum banyak diterapkan. Namun, sederet manfaat eSIM bisa dirasakan para traveller yang ingin ke luar negeri.
CEO JavaMiFi Andintya Maris melihat kehadiran eSIM bisa menjadi pilihan bagi traveller atau wisatawan, yang sebelumnya harus antre membeli kartu SIM lokal di negara tujuan.
eSIM juga memudahkan pengguna yang terkendala dengan bahasa pelayanan konsumen di negara tujuan.
Andintya menyatakan bahwa kini banyak orang yang pergi ke luar negeri berbondong-bondong menggunakan eSIM.
Baca Juga: Xiaomi 12T Pro Jadi Smartphone Pertama Dukung E-SIM secara Global
Hal ini terbukti sejak diluncurkannya eSIM Traveling pada 14 September lalu, sudah ada ribuan pengguna iPhone memakai eSIM Traveling by JavaMiFi.
"Pemakaian teknologi eSIM ini sangat mudah, pengguna hanya tinggal scan QR Code, sudah bisa langsung connect," terangnya dilansir laman Antara, Senin (7/11/2022).
Menurut dia, teknologi eSIM dinilai lebih mulus (seamless) dan aman, apalagi di saat pengguna melakukan perjalanan ke luar negeri.
Berbeda dengan kartu SIM fisik yang harus dibongkar-pasang, penggunaan eSIM juga jauh lebih aman karena tidak bisa dikeluarkan dari perangkat dengan mudah jika pengguna mengalami musibah kehilangan atau kecurian saat di luar negeri.
Karena dengan eSIM, pengguna bisa melacak di mana lokasi ponsel mereka berada.
Baca Juga: Pengertian eSIM dan Cara Kerjanya