Suara.com - Realme 10 4G baru-baru ini terungkap datang dalam warna Clash White.
Realme sekarang telah membagikan detail baru, mengumumkan bahwa smartphone ini juga akan tiba dalam warna Rush Black.
Gambar teaser yang diposting sekali lagi menawarkan sekilas panel belakang handset yang menampilkan pengaturan kamera ganda.
Realme telah mengonfirmasi bahwa handset ini akan debut pada 9 November nanti, dilansir laman Gadgets360, Minggu (6/11/2022).
Perusahaan Shenzhen juga telah mengonfirmasi bahwa smartphone ini ditenagai oleh SoC MediaTek Dimensity G99 dan menampilkan layar Super AMOLED.
Realme tweeted pada Jumat (4/11/2022) waktu setempat mengungkapkan Realme 10 4G dalam warna Clash Black.
Gambar tersebut juga menunjukkan bahwa smartphone ini akan menggunakan tombol power dan volume rocker di sisi kanan.
Teaser ini juga menampilkan pengaturan kamera belakang ganda dengan lampu kilat LED.
Perusahaan telah mengonfirmasi bahwa smartphone ini akan diluncurkan pada 9 November.
Baca Juga: Redmi Note 12 Pro Plus Vs Realme 9 Pro Plus, Simak Perbandingan Spesifikasinya
Realme 10 telah terdaftar di situs realme Indonesia menjelang peluncuran. Daftar ini telah mengungkapkan spesifikasi lengkap dari handset yang akan datang ini.