Suara.com - Perpindahan dari tv analog ke tv digital atau ASO secara nasional sedianya digelar serempak di Indonesia pada malam ini, Rabu 2 November 2022 sesuai yang diatur UU Omnibus Law Cipta Kerja. Tetapi pemerintah bilang ASO tidak bisa digelar serempak.
Meski demikian, di 222 kabupaten kota, termasuk Jabodetabek ASO akan tetap digelar malam ini. Karenanya warga Jabodetabek perlu punya tv digital atau set top box untuk menyaksikan siaran digital.
Salah satu merek yang menyediakan tv digital adalah Realme. Berikut adalah daftar tv Realme yang bisa mengakses siaran digital, seperti dilansir dari laman Siaran Digital Kementerian Kominfo:
- Realme TV 43
- Realme TV 32
Dua perangkat TV ini diluncurkan Realme pada 2020 lalu di Indonesia. Ini adalah perangkat Realme Smart TV pertama yang masuk ke Tanah Air.
Baca Juga: Siaran TV Digital Perbesar Peluang Kolaborasi
Dua perangkat TV ini sudah memenuh standar teknis yang diterapkan Kominfo antara lain adalah menggunakan teknologi DVB-T2, yang cocok dengan teknologi siaran digital di Indonesia.
Daftar tv digital dan set top box yang memenuhi syarat Kominfo dapat dilihat di situs siarandigital.kominfo.go.id dan aplikasi SIRANI.
Harga TV Realme yang bisa nonton siaran tv digital di berbagai platform digital saat ini berkisar antara Rp 2 juta untuk ukuran 32 inci dan sekitar Rp 3,5 juta untuk yang ukuran 43 inci.
Demikian daftar tv Realme yang bisa nonton siaran tv digital. Anda pilih yang mana?
Baca Juga: Cara Pindah ke TV Digital dengan STB, Segera Ganti Sebelum Disuntik Mati!